Erik ten Hag Pastikan Manchester United Siap Rebut Piala FA - NOA.co.id
https://pagead2.googlesyndication.com/pagead/js/adsbygoogle.js?client=ca-pub-3737086233511293
   

Home / Sport

Sabtu, 25 Mei 2024 - 21:55 WIB

Erik ten Hag Pastikan Manchester United Siap Rebut Piala FA

REDAKSI

Manajer Manchester United Erik ten Hag. (c) AP Photo/Dave Thompson

Manajer Manchester United Erik ten Hag. (c) AP Photo/Dave Thompson

NOA.co.id – Pelatih Manchester United, Erik ten Hag, memastikan bahwa timnya siap untuk merebut gelar Piala FA 2023-2024.

Keterlibatan mereka dalam final melawan Manchester City di Stadion Wembley, London, Sabtu (25/5/2024) pukul 21.00 WIB, dianggap sebagai tantangan besar yang ingin diatasi dengan penuh semangat.

Baca Juga :  Menpora Yakin Kekompakan Pj Gubernur Bustami dan Para Pihak Sukseskan Pelaksanaan PON di Aceh 

Ten Hag menegaskan bahwa timnya akan berusaha sekuat tenaga untuk menampilkan performa terbaik dalam laga yang dikenal sebagai “Derby Manchester” tersebut.

Mereka bertekad memberikan yang terbaik untuk mendapatkan kemenangan yang diharapkan.

Baca Juga :  Timnas Italia Umumkan Skuad Sementara untuk Euro 2024

“Kami akan memberikan segalanya yang kami miliki sebagai tim, sebagai individu, untuk memberi mereka piala,” kata ten Hag dilansir dari laman resmi Manchester United.

Pelatih asal Belanda tersebut juga tidak lupa mengapresiasi dukungan luar biasa yang terus diberikan oleh suporter, meskipun tim sedang menghadapi masa-masa sulit.

Baca Juga :  Raih Kemenangan 3:1 Lawan Binjai, Besok Lhokseumawe Akan Lawan Tuan Rumah Pematang Siantar

“Saya sangat mengagumi para penggemar. Saya katakan, beberapa minggu yang lalu, mereka adalah fans terbaik di dunia,” pujinya.

Sumber : Okezone

Editor   : Gito Rolis

Share :

Baca Juga

Sport

Kalah 1-0, Gua Remaja Tersingkir

Daerah

Selamat Datang Tamu PON XXI di Tanah Rencong

Aceh Barat Daya

22 Tim SSB Meriahkan Turnamen Usia Dini AAFC

Advetorial

Bank Aceh Syariah Dukung Penuh PON 2024, Luncurkan Jersey Khusus Atlet dan Produk Keuangan Bertema PON

Pemerintah

Pj Gubernur Aceh dan Pangdam Tinjau Progres Venue Lapangan Tembak PON

Sport

DKI Jakarta Rajai Peroleh Medali Emas Cabor Sepatu Roda

Sport

Bermain Tanpa Pola, Papua Harus Akui Keunggulan Jatim 0-1

Sport

Kalahkan PSKL 0-1, RMC ke Semifinal

You cannot copy content of this page

error: Content is protected !!