Aceh Peringkat Dua MTQ KORPRI VI Sumbar - NOA.co.id
   

Home / News

Minggu, 13 November 2022 - 09:59 WIB

Aceh Peringkat Dua MTQ KORPRI VI Sumbar

REDAKSI

NOA | Padang – Tampil maksimal hingga mengirimkan 11 wakil di babak final, kafilah Aceh sukses meraih status juara umum ke-2 di ajang Musabaqah Tilawatil Quran (MTQ) KORPRI VI di Padang yang ditutup. Sabtu (13/11/2022) tadi malam. “Alhamdulillah, kita meraih prestasi lebih baik kali ini, yaitu juara 2 yang sebelumnya peringkat 3. Ini benar benar membanggakan, ujar Iqbal Hasan, ketua Kafilah Aceh di MTQ KORPRI Padang.

Kepastian itu didapat dari hasil pengumuman yang dibacakan oleh Ketua Dewan Hakim MTQ KORPRI VI Profesional Darwis Hude, tadi malam.

Baca Juga :  Sukseskan Vaksin Polio dan Cegah Stunting Diserukan pada Peringatan HUT ke-23 DWP di Aceh

Dewan Hakim juga mengumumkan juara 1,2,3 dan harapan 1,2,3.Selanjutnya Dewan Hakim juga mengumumkan juara umum dan peringkat 1 hingga 10. Juara umum diraih oleh tuan rumah provinsi Sumatera Barat.

Aceh Mendapat Peringkat Kedua dengan Poin 68.

Para duta Aceh yang berhasil meraih juara 1 adalah Aminah cabang Juz 30,Jamaluddin dan syatariah 7 surat pilihan, Muhajirul Fadhli cabang do’a Putra. Kemudian yang meriah juara 2 Fudhail Zubairy cabang Tilawah putra, Zakiul Fuadi cabang khutbah Jumat Lalu yang meraih juara 3 Siti Abidah cabang doa Putri dan Fajri Cabang Dakwah Putra.

Baca Juga :  Menkopolhukam: Penyelesaian non Yudisial Pelanggaran HAM Berat di Aceh Termasuk Cepat

Kemudian yang meraih harapan harapan 1 fitriatin Nur cabang tartil putri, Taisir cabang al Baqarah Putra, harapan 2 di gapai Mahliawati cabang hafizah Al Baqarah putri. Ketua kafilah Aceh ust Iqbal Hasan langsung sujud syukur ketika Ketua Dewan hakim mengumumkan Aceh berada di peringkat kedua tentu ini perlu di syukuri mengingat pada MTQ sebelumnya Aceh berada di urutan ketiga nasional.

Baca Juga :  Gagal Operasi, Arfan Maulana Pasien Bocor Jantung Asal Ulee Kareng Meninggal Dunia

Kabid pelayanan dan penunjang Korpri Badan Kepegawaian Aceh Muhadi, S. STP M.A. mengucapkan terimakasih kepada seluruh peserta dan para juara yang telah berjuang maksimal semoga Allah SWT mencatat sebagai amal saleh. MTQ korpri VI Nasional di Sumatera Barat ditutup secara resmi oleh Menteri Pemberdayaan Aparatur Negara dan Reformasi birokrasi Abdullah Azwar Anas.

Kemudian Ketua Korpri nasional Prof Zudan Fakhrullah juga mengumumkan bahwa MTQ Korpri nasional tahun 2024 akan di gelar di provinsi Kalimantan Tengah Palangkaraya.

Sumber Berita

Share :

Baca Juga

News

Realisasi APBN Berdasarkan Penilaian IKPA Triwulan II tahun 2022, Aceh Tertinggi Secara Nasional

News

PBB Tangguhkan Keanggotaan Rusia di Dewan HAM
nagan-raya

News

Pemkab Nagan Raya Susun RPJMK 2025-2029

News

Antisipasi Kemacetan Mudik, Menhub Minta Keluar Masuk Rest Area Diatur

News

Sineas Aceh Putar Film Jalur Rempah

News

Sekda Pijay Pimpin Upacara HAB Ke 77, Kankemenag Pijay Santuni Anak Yatim Dan Beri Award Ke Sejumlah Guru Dan Siswa Prestasi

News

Gandeng Satpol PP, Panwaslih Tertibkan APK Caleg di Aceh Tenggara

News

Jurus Menteri Teten Memecah Kebuntuan 8 Koperasi Bermasalah