Home / Aceh Besar / Pemerintah

Selasa, 18 Februari 2025 - 14:54 WIB

Wakil Bupati Aceh Besar Tegaskan Pentingnya Peningkatan Mutu Pendidikan

REDAKSI

Kota Jantho – Dalam suatu pendidikan ada dua hal yang penting yaitu mengenai kualitas dan kuantitas. Banyak lembaga pendidikan yang mengharapkan keberhasilan baik dari segi kualitas maupun dalam segi kuantitas. Demikian halnya dalam pendidikan mutu yang merupakan bagian penting untuk diperhatikan. Itu sebabnya Wakil Bupati Aceh Besar, Drs Syukri A Jalil, menegaskan pentingnya peningkatan mutu pendidikan sebagai upaya mencetak Sumber Daya Manusia (SDM) yang unggul.

Hal tersebut disampaikan Syukri A Jalil dalam sambutannya pada pengukuhan dan pelantikan Dewan Pimpinan Daerah Forum Komunikasi – Pusat Kegiatan Belajar Masyarakat (DPD FK-PKBM) Kabupaten Aceh Besar Periode 2024- Kabupaten Aceh Besar Periode 2024-2029, Musyawarah Kerja Kepala Sekolah (MKKS), serta Pengurus Koordinator Pengawas Sekolah Disdikbud Aceh Besar periode 2025-2028, di Aula SPNF SKB Aceh Besar, Kota Jantho, Selasa (18/02/2025).

Baca Juga :  Plt Sekda Aceh Besar Sampaikan LKPJ Tahun Anggaran 2024

Wabup Aceh Besar menuturkan, FK-PKBM, MKKS dan Pengurus Koordinator Pengawas Sekolah Dinas Pendidikan dan Kebudayaan (Disdikbud) memiliki peran besar dalam meningkatkan mutu pendidikan di Aceh Besar.
“Kita berharap dengan kepengurusan yang baru ini, FK-PKBM dapat semakin berperan aktif dalam meningkatkan akses pendidikan nonformal bagi masyarakat. Begitu juga dengan MKKS dan Koordinator Pengawas Sekolah, yang memiliki tanggung jawab besar dalam mendukung peningkatan mutu pendidikan formal,” ujar Syukri,

Baca Juga :  Janji Permudah Komunikasi Kepala Daerah ke Prabowo: Satu Syarat, Jangan Korupsi!

Sebelumnya, pelantikan terhadap kepengurusan dari tiga organisasi tersebut dilakukan oleh Plt Sekretaris Daerah (Sekda) Aceh Besar, Bahrul Jamil SSos MSi, yang dalam sambutannya menyampaikan harapannya agar kepengurusan baru dapat bekerja dengan penuh dedikasi.
“Kami berharap kepada para pengurus yang baru dilantik agar bisa menjalankan amanah ini dengan baik, menjalin sinergi dengan pemerintah daerah, dan terus berinovasi dalam memajukan pendidikan di Aceh Besar,” kata Bahrul Jamil.

Baca Juga :  Pj Bupati Aceh Besar Buka Bimtek Peningkatan Motivasi Kerja PDAM Tirta Mountala 

Sebelumnya, Ketua DPRK Aceh Besar Abdul Muchti, juga berharap momentum kepengurusan baru organisasi yang memperkuat kependidikan ini mampu mendorong keunggulan sektor pendidikan di Aceh Besar. “Besar harapan kita semua kualitas pendidikan Aceh Besar terus membaik,” tuturnya.

Kegiatan tersebut turut dihadiri oleh sejumlah pejabat di lingkungan Pemerintah Kabupaten Aceh Besar, para kepala sekolah, pengawas sekolah, serta para pengurus FK-PKBM di wilayah Aceh Besar.

Editor: Redaksi

Share :

Baca Juga

Aceh Besar

Klinik Meurasi Lambaro Meriahkan Hari Jadi BPJS Kesehatan ke-55 Dengan Senam Sehat

Aceh Besar

Aceh Besar Sabet 5 Juara Pada HKG PKK ke -51 Provinsi Aceh

Pemerintah

Guna Menjaga Kebugaran Tubuh,  Personil Satpol PP dan WH  Simeulue Olahraga Bersama

Aceh Besar

Pj Bupati Aceh Besar Bersama Danlanud SIM dan Forkopimda Panen Raya Padi MT Rendengan 2024

Pemerintah

Pemerintah Aceh Pacu Penyediaan Lahan eks Kombatan GAM

Daerah

Pj Gubernur Safrizal Bakar Semangat Atlet NPCI Aceh yang akan Berlaga di Peparnas Solo

Pemerintah

Pemerintah Aceh Salurkan Beasiswa Anak Yatim Tahap I dan II

Aceh Besar

Muhammad Iswanto Dikukuhkan Jadi Ketua Ferkushi Aceh