Wajah Beda Muhammad Lutfi dan Merasa Seperti Keset - NOA.co.id
   

Home / News

Rabu, 15 Juni 2022 - 23:05 WIB

Wajah Beda Muhammad Lutfi dan Merasa Seperti Keset

REDAKSI

JAKARTA – Ada yang menarik dari raut wajah Muhammad Lutfi usai tak lagi menjabat Menteri Perdagangan. Dari foto yang diunggah di akun Instagramnya @mendaglutfi, wajah Lutfi tampak berbeda saat berbincang dengan penggantinya, Zulkifli Hasan , usai serah terima jababatan, hari ini, Rabu (15/6/2022). Meski Lutfi mengenakan masker, perbedaan itu begitu kentara.

Baca juga: Zulkifli Hasan Jadi Mendag, PAN: Sesuai Kapabilitas dan Pengalaman Beliau

“Selamat datang di @kemendag, Bang @zul.hasan! Inshallah amanah dan Istiqomah dalam menjalankan tugasnya. Salam, Muhammad Lutfi,” tulisnya.

Baca Juga :  Kecelakaan Tragis di Wilayah Hukum Polres Nagan Raya, Satu Korban Jiwa

Selama menjabat Menteri Perdagangan, Lutfi memang menanggung beban yang luar biasa berat saat menghadapi masalah kelangkaan dan kenaikan harga minyak goreng yang berbabak-babak.

Lutfi seolah-olah dikerjai oleh para pihak yang berkepentingan, terutama mereka yang mendulang cuan banyak dari perkara minyak goreng. Apalagi ada kesan kuat bahwa Kementerian Perdagangan bekerja sendirian untuk mengatasi persoalan minyak goreng.

Baca Juga :  Kepala BNPB Tinjau Posko PPKM Gampong Lambung

Untuk mengetahui bahwa Lutfi dan Kementerian Perdagangan dikerjai adalah saat pencabutan kebijakan harga eceran tertinggi (HET) minyak goreng. Setelah kebijakan itu dicabut, mendadak, minyak goreng yang sebelumnya langka, tiba-tiba tumpah ruah di sejumah mini market modern.

Dalam sebuah penggalan video wawancara yang juga diunggah di akun Instagramnya, tiga hari yang lalu, Lutfi blak-blakan menyatakan bahwa dirinya sudah seperti keset.

“Saya kalau lapor sama bos di rumah itu, saya cuma bisa bilang begini, duh saya ini udah kaya keset. Tahu enggak keset? Udah diinjek-injek ama semua orang,” lirihnya.

Baca Juga :  Mendag Paparkan Aturan Ekspor CPO Terkini dan Turunannya

Baca juga: Disinggung soal Koalisi, Gerindra Ingin Terus Mesra dengan PDIP

Meski demikian Lutfi dengan tegar menyatakan bahwa itu merupakan risiko pekerjaan yang harus dihadapinya. Risiko yang harus diterimanya.

(uka)

Sumber Berita

Share :

Baca Juga

News

Hasil Perolehan Data di Aceh Timur, Pang Ucok Raih Suara Terbanyak Kedua

News

Pererat Silaturahmi Dharma Wanita Persatuan Aceh Kunjungi  Dharma Wanita Persatuan Pusat

News

Kembangkan Objek Wisata, Gampong U Gadeng Keumala Dapat Bantuan dari Kemendesa PDTT

News

Gubernur New York Bersyukur Pelaku Penembakan Kereta Ditangkap

News

Weekend Waktunya Belanja, Ada Diskon hingga 75 Persen di AladinMall by Mister Aladin

News

Bunda Paud Aceh Hadiri Pelucuran Raport Pendidikan 2024 Di Kemendikbudristek

News

Selain Crazy Rich Grobogan, Crazy Rich Malang juga Dukung Formula E

Daerah

25 Tahun Kabupaten Aceh Singkil, Berjalan Diatas Air