Home / Aceh Besar / Pemerintah

Kamis, 28 Maret 2024 - 11:45 WIB

Upaya Stabilitasi Harga: Pemkab Aceh Besar Gelar Bazar Pangan Murah di Simpang Tiga

REDAKSI

Kadis Pangan Aceh Besar, Alyadi S.Pi MM menyerahkan secara simbolis sembako murah kepada masyarakat dalam Bazar Pangan Murah yang digelar Pemkab Aceh Besar dan Perum Bulog Kanwil Aceh di halaman Masjid Gampong Ara, Kecamatan Simpang Tiga, Aceh Besar, Rabu (27/03/2025).

Kadis Pangan Aceh Besar, Alyadi S.Pi MM menyerahkan secara simbolis sembako murah kepada masyarakat dalam Bazar Pangan Murah yang digelar Pemkab Aceh Besar dan Perum Bulog Kanwil Aceh di halaman Masjid Gampong Ara, Kecamatan Simpang Tiga, Aceh Besar, Rabu (27/03/2025).

Kota Jantho – Untuk menanggulangi lonjakan harga pangan di tengah meningkatnya inflasi bahan pokok di Aceh Besar, Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Aceh Besar melalui Dinas Pangan bekerjasama Bulog Aceh mengambil langkah konkret dengan menggelar bazar pangan murah di Kecamatan Simpang Tiga, Kabupaten Aceh Besar. Kegiatan ini menjadi salah satu upaya nyata untuk membantu masyarakat dan menstabilkan harga pangan, yang merupakan kebutuhan pokok bagi masyarakat.

“Kegiatan ini untuk membantu masyarakat dalam menstabilkan harga pangan yang menjadi kebutuhan pokok masyarakat,” ungkap Kepala Dinas Pangan, Alyadi S.Pi MM, di Masjid Gampong Ateuk Lam Ura, Kecamatan Simpang Tiga, Kabupaten Aceh Besar, Rabu (27/3/2024).

Baca Juga :  Sambut Hari Donor Darah se-Dunia, Pj Bupati Iswanto Donor Darah ke-25

Menurutnya, dalam bazar pangan murah tersebut, berbagai jenis bahan pokok tersedia dengan harga yang lebih terjangkau dari harga pasar biasanya. Masyarakat dapat memperoleh beragam kebutuhan pokok seperti beras, gula, minyak goreng, telur, dan bahan pangan lainnya dengan harga yang lebih bersahabat. “Masyarakat dapat membelinya dengan mengambil paketan maupun sesuai kebutuhannya saja,” ucapnya.

Aliyadi menyebutkan, terkait harga pangan yang disediakan pada pangan murah tersebut di antaranya, beras dengan kualitas premium seharga Rp 47 ribu persak 5 kilogram, telur Rp 45 ribu per 1 papan, gula pasir Rp 26 ribu per 2 kilogram, minyak goreng Rp 34 ribu per 2 liter, cabai merah Rp 16 ribu per 1/2 kilogram, dan bawang merah Rp 15 ribu per 1/2 kilogramnya.

Baca Juga :  KLHK Raih Penghargaan Peringkat Pertama Green Eurasia 2024

“Dari berbagai pangan yang kita sediakan ini dapat dipastikan harganya lebih terjangkau,” tambahnya.

Menyikapi kegiatan ini, Safriani yang mewakili sejumlah masyarakat yang hadir menyampaikan apresiasi atas langkah yang diambil oleh Pemkab Aceh Besar. “Kami merasa terbantu dengan adanya bazar pangan murah ini. Harga pangan yang semakin tinggi belakangan ini sangat memberatkan bagi kami sebagai masyarakat,” ujarnya

Baca Juga :  Plt Camat Simpang Kanan Lantik Dua Pj Kepala Desa

Bazar pangan murah yang digelar oleh Pemkab Aceh Besar ini diharapkan dapat memberikan dampak positif dalam menstabilkan harga pangan di wilayah tersebut. Langkah-langkah konkret semacam ini diharapkan mampu memberikan solusi nyata bagi masyarakat dalam menghadapi tantangan ekonomi yang diakibatkan oleh fluktuasi harga pangan. (af/amk) 

Share :

Baca Juga

Pemerintah

Proyek Jembatan Krung Tukaih Sigli Rampung, Tetapi Asisten Manager Sampaikan Ini

Hukrim

Komitmen Sinergitas Kejaksaan Agung dan KPK dalam Pemberantasan Korupsi

Daerah

Kanwil Kemenkumham Aceh Ikuti Pelantikan dan Pengambilan Sumpah Jabatan Pimti Pratama Secara Virtual

Daerah

Pj Gubernur Safrizal dan Kepala BNPB Ziarah ke Kuburan Massal Tsunami dalam Peringatan Bulan Pengurangan Risiko Bencana

Aceh Besar

Besok, Gala Siswa 2024 Piala Pj Bupati Aceh Besar Dimulai

Aceh Besar

Pj Bupati dan Ketua DPRK Aceh Besar Silaturahmi dengan Nelayan Lam Teungoh

Aceh Besar

Besok Malam, STQ Aceh Besar Dimulai

Aceh Besar

Pemkab Aceh Besar Dirikan Tenda Darurat untuk Sekolah SDIT Ar-Rabwah