Tingkatkan Mutu Pendidikan Madrasah, 651 GTK Kemenag Pijay Ikuti AKGTK - NOA.co.id
   

Home / Daerah

Selasa, 25 Juni 2024 - 12:12 WIB

Tingkatkan Mutu Pendidikan Madrasah, 651 GTK Kemenag Pijay Ikuti AKGTK

REDAKSI

Kepala Kantor Kemenag Pidie Jaya, didampingi Kasubbag TU, saat melakukan monitoring kegiatan Asesmen Kompetensi Guru dan Tenaga Kependidikan (AKGTK). (foto: noa.co.id/FA)

Kepala Kantor Kemenag Pidie Jaya, didampingi Kasubbag TU, saat melakukan monitoring kegiatan Asesmen Kompetensi Guru dan Tenaga Kependidikan (AKGTK). (foto: noa.co.id/FA)

Pidie Jaya – Kementerian Agama Republik Indonesia mengupayakan peningkatan mutu pendidikan pada Madrasah, baik tingkat Madrasah Ibtidaiyah, Tsanawiyah, maupun Aliyah, dengan melaksanakan Asesmen Kompetensi Guru dan Tenaga Kependidikan (AKGTK) secara serentak mulai tanggal 24 hingga 26 Juni 2024.

Hal yang sama juga dilakukan oleh Kementerian Agama Kabupaten Pidie Jaya yang mengikutsertakan sebanyak 651 Guru dan Tenaga Kependidikan, yang terdiri dari 65 Kepala Madrasah, 4 Pengawas Madrasah, dan 578 Guru.

Baca Juga :  204 Calon Jama'ah Haji Pidie Jaya Tergabung Kloter 6 diterbangkan ke Arab Saudi

Pelaksanaan AKGTK ini dilakukan di empat lokasi yaitu MIN 13 Pidie Jaya, MAN 3 Pidie Jaya, MAS, dan MTsS Jeumala Amal.

Kepala Kantor Kemenag Pidie Jaya, didampingi Kasubbag TU, melakukan monitoring langsung ke lokasi kegiatan untuk memastikan AKGTK berjalan lancar dan sesuai dengan jadwal yang telah ditetapkan.

Baca Juga :  Irdam IM Pimpin Penutupan TMMD Reguler ke-119 Kodim 0102/ Pidie

Dalam kunjungannya, Kakankemenag mengharapkan seluruh peserta AKGTK dapat mengikuti ujian dengan serius serta mematuhi seluruh ketentuan dan aturan yang berlaku.

“Saya berharap dengan adanya AKGTK, para pendidik dapat mengetahui kompetensi masing-masing dan memperbaiki kekurangan yang ada, sehingga dapat meningkatkan kompetensi yang berguna untuk meningkatkan mutu pendidikan pada madrasah masing-masing,” ujarnya.

Baca Juga :  Pemkab Aceh Besar Bangga: Santri Dayah Terpilih sebagai Atlet PON XXI

Kakankemenag juga mengapresiasi kerja keras panitia lokal di setiap lokasi pelaksanaan AKGTK di lingkungan Kantor Kemenag Pidie Jaya, sehingga kegiatan ini dapat berjalan dengan lancar.

Penulis: Muhammad Rissan

Editor: Amiruddin MK

Share :

Baca Juga

Daerah

Pj Gubernur Tinjau Pengerjaan Venue PON XXI di Sabang

Daerah

Napak Tilas Danrem Lilawangsa ke Makam Cut Meutia, Ali Imran: Sangat Memprihatinkan

Daerah

JASA Minta Muzakir Manaf Copot Ketua KPA Meulaboh

Aceh Timur

Kasat Reskrim Polres Aceh Timur Sampaikan Materi Dalam Sosialisasi Pengawasan Pilkada Serentak 2024

Aceh Barat

Pj Bupati Aceh Barat Lepas Atlet POPDA Aceh XVII 2024

Aceh Besar

Satpol PP Aceh Besar Imbau Masyarakat Tak Lepas Ternak Selama Pelaksanaan PON

Daerah

Pj Gubernur Aceh kepada Pamong Praja: Tinggalkan Arogansi Tumbuhkan Keihlasan, Kita Ini Pelayan

Daerah

3 Siswa SD Aceh Besar Raih Tiket ke O2SN Tingkat Nasional