Home / Aceh Besar

Senin, 6 November 2023 - 19:30 WIB

Stand Rempah Aceh Besar Jadi Favorit Pengunjung untuk Swafoto

REDAKSI

Banda Aceh – Stand pameran rempah Kabupaten Aceh Besar di Pekan Kebudayaan Aceh (PKA) ke 8 menjadi stand paling diminati pengunjung untuk melakukan swafoto (selfie).

Menurut Penanggung jawab stand, Ir. Fuadi Akhmad, sejak PKA ke-8 dibuka stand pameran rempah Kabupaten Aceh Besar selalu ramai dikunjungi masyarakat. “Alhamdulillah stand Aceh Besar menjadi salah satu satu favorit masyarakat untuk selfie. Selain banyak rempah yang kita tampilkan, stand Aceh Besar terlihat begitu asri,” katanya, Senin (6/11/2023).

Baca Juga :  500 Rider RATA – 5 Dilepas Pj Bupati Aceh Besar

Ia mengatakan, di stand Aceh Besar relative lengkap rempah yang didisplay, karena memang Aceh Besar merupakan kabupaten kaya rempah sejak dahulu kala. “Kita pamerkan kayu cendana, boh janeng (ubi hutan-red), lada, cengkeh, pinang dan llberbagai rempah lainnya,” ujarnya.

Ia menjelaskan, ada satu hal yang paling menarik di stand rempah Aceh Besar, yaitu olahan Janeng (ubi hutan) sebagai bahan pangan pokok pengganti nasi. “Memang ubi hutan atau janeng ini, kalau tidak bisa mengolahnya akan menyebabkan gatal-gatal dan mabuk, namun saat ini di Aceh Besar telah banyak diolah menjadi makanan pokok. Bahkan kita sudah memiliki olahan keringnya yang bisa dimasak sebagai pengganti beras,” ucapnya.

Baca Juga :  Pj Bupati Aceh Besar Buka Oemar Diyan Àrchery Championship ke-3 

Fuadi juga mengatakan, menurut sejarah ubi hutan sebagai makanan pokok ini sudah ada sejak saat para pejuang Aceh berjuang mengusir penjajah. “Kala itu, para pejuang kekurangan stok makanan, saat itu pula ubi hutan menjadi pilihan utama sebagai ganti nasi, jadi, cerita itu telah ada, namun, karena ubi hutan tidak dibudi dayakan sebagai tanaman pokok, maka banyak orang tidak tahu,” terang Fuadi.

Baca Juga :  Warga Maheng Tak Bisa Tidur Tunggu Kehadiran Kapolda Aceh

Saat ini masyarakat Aceh Besar sudah mulai mengolah ubi hutan sebagai makanan pokok. Di beberapa event, olahan ubi hutan sebagai makanan pokok sudah menjadi menu unggulan dan banyak mendapatkan apresiasi. “Sudah beberapa kali kita tampilkan diberlberapa event, dan olahan ubi hutan kerap mendapat apresiasi,” pungkas Fuadi. (**)

Share :

Baca Juga

Aceh Besar

Takjub dengan Program Tahfiz Aceh Besar, Kepala Atase Agama Saudi Pakaikan Jubah Arab kepada Pj Bupati

Aceh Besar

Program 1 Jam Pungut Sampah, Pemkab Aceh Besar Sasar Waduk Keuliling 

Aceh Besar

Pj Bupati Muhammad Iswanto Buka Rakon TP-PKK Aceh Besar 2023 

Aceh Besar

Dayah Babul Maghfirah Terbakar, Pj Bupati Perintahkan Tim Bergerak Cepat

Aceh Besar

Puasa Perdana, Masyarakat Serbu Lapak Takjil di Pasar Ketapang 

Aceh Besar

Perdana, Pemkab Aceh Besar Raih Penghargaan Pelayanan Publik dari Ombubsman RI 

Aceh Besar

Kadis Pertanahan Aceh Besar Tinjau Tanah Pengganti TKD

Aceh Besar

Wakili Pj Bupati Iswanto, Sekda Aceh Besar Hadiri Acara Zoom Meeting Komunikasi Sosial