Home / Daerah / Sosial

Rabu, 31 Juli 2024 - 21:31 WIB

Sigap! Dinsos Aceh Besar Serahkan Bantuan Masa Panik untuk Warga Jantho

REDAKSI

Plt Kadinsos Aceh Besar, Aulia Rahman, SSTP, MSi, diwakili Kabid Linjamsos, Munawar, SKM, MSi, didampingi Ketua Tagana Aceh Besar Ridwan, Sekdes Jantho Makmur, tokoh masayarakat dan pilar sosial menyerahkan bantuan masa panik untuk Abdul Hanan, Rabu (31/7/2024). Foto: dok. Dinsos Aceh Besar

Plt Kadinsos Aceh Besar, Aulia Rahman, SSTP, MSi, diwakili Kabid Linjamsos, Munawar, SKM, MSi, didampingi Ketua Tagana Aceh Besar Ridwan, Sekdes Jantho Makmur, tokoh masayarakat dan pilar sosial menyerahkan bantuan masa panik untuk Abdul Hanan, Rabu (31/7/2024). Foto: dok. Dinsos Aceh Besar

Kota Jantho – Tanpa proses yang panjang, Pemerintah Kabupaten Aceh Besar melalui Dinas Sosial (Dinsos) Aceh Besar, Rabu (31/7/2024) menyerahkan bantuan masa panik untuk Abdul Hanan (65) warga Kota Jantho yang mengalami musibah kebakaran rumah Selasa (30/7/2024) pukul 21.05 WIB.

Plt Kadinsos Aceh Besar, Aulia Rahman, SSTP, MSi, melalui Kabid Linjamsos, Munawar, SKM, MSi, mengatakan bahwa informasi dari pilar sosial yang ada di lapangan, berkat warga yang sigap dalam melakukan pemadaman secara manual dan gotong royong, api tidak membesar, yang terbakar satu ruang kamar beserta isi dalam kamar, api juga merambat ke plafon kamar.

Baca Juga :  Pemkab Aceh Barat Gelar Penyuluhan Pangan Untuk Pelaku Usaha IRTP

“Untuk penyebab terjadinya kebakaran sudah dalam penanganan pihak yang berwajib. Kita berterimakasih kepada warga yang sigap dalam memdamkan api secara gotong royong, ini pertanda masyarakat mulai sadar akan mitigasi bencana kebakaran,” ucapnya saat menyerahkan bantuan, Rabu (31/7/2024).

Ia menjelaskan, sesuai arahan Penjabat (Pj) Bupati Aceh Besar, Muhammad Iswanto, SSTP, MM, pihaknya ketika menerima informasi terkait dengan musibah yang menimpa masyarakat, Dinsos Aceh Besar langsug melakukan inventarisasi segala macam kebutuhan untuk disalurkan kepada korban.

Baca Juga :  Bank Aceh Syariah Cabang Meulaboh Serahkan Zakat Perusahaan Tahun 2023

“Jadi, saat kami mendapat informasi langsung kami ambil langkah cepat melakukan pengecekan barang untuk dapat disalurkan kepada korban dalam waktu sesegera mungkin, hingga korban tidak perlu menunggu lama datang bantuan,” ujar Munawar.

Ia juga mengingatkan masyarakat untuk lebih berhati-hati dan waspada terhadap potensi bencana. “Kita berharap masyarakat lebih hati-hati dan waspada karena kita tidak tahu kapan bencana itu datang,” lanjut Munawar

Baca Juga :  Musliady Ajak Masyarakat Simeulue Dukung Muzakir Manaf dan Ahmadlia

Secara terpisah, Plt Kadinsos Aceh Besar, Aulia Rahman, SSTP, MSi, menegaskan bahwa Pemerintah Kabupaten Aceh Besar berkomitmen untuk selalu hadir dan peduli saat terjadi bencana.

“Pemerintah Kabupaten Aceh Besar, Insya Allah, sudah berkomitmen untuk selalu hadir dan peduli disaat ada bencana,” pungkasnya. Turut hadir Ketua Tagana Aceh Besar Ridwan, Sekdes Jantho Makmur Ichsan Azis dan tokoh masyarakat Jantho Makmur.

Editor: Amiruddin. MK

Share :

Baca Juga

Daerah

Sarjani Abdullah terlihat bernostalgia di Pasar Pante Teungoh

Daerah

DPD IKAALL-STTD Aceh Periode 2023-2027 Dikukuhkan

Daerah

Rugikan Negara Rp300 Juta, HD Ditetapkan Sebagai Tersangka Kasus BOS

Daerah

Ombudsman RI Perwakilan Aceh Sampaikan Hasil Penilaian Kepatuhan dan Rencana Kerja 

Daerah

Brigadir Dewi Muftian Raih Juara Tiga Kejuaraan Menembak Kapolda Cup

Daerah

Wagub Fadhlullah Serahkan SK Plt Sekda Aceh untuk Alhudri dan Lantik 47 Pejabat Fungsional

Daerah

Sat Lantas Polresta Banda Aceh Imbau Pengguna Kenderaan Untuk Gunakan Helm

Daerah

Pj Bupati Perempuan Satu-satunya di Aceh, Fitriany Farhas: Perempuan Harus Mengambil Peran dalam Membangun Daerah