PIDIE – Dalam rangka perayaan Hari ulang tahun Polisi Militer Angkatan Darat ke-77 Tahun 2023, Subdenpom IM/1-3 Sigli berkerjasama dengan Palang Merah Indonesia Kabupaten Pidie menyelenggarakan kegiatan Bakti Sosial Donor Darah, bertempat di Markas Subdenpom IM/1-3 Sigli di Gampong Lampuedue Baroh Kecamatan Pidie Kabupaten Pidie. Rabu (07/06/2023).
Kegiatan donor darah tersebut di ikuti oleh Personel Kodim 0102/Pidie, Personel Polres Pidie, Dishub, Personil Satpol PP/WH Kabupaten Pidie, Perwakilan Satpam Kabupaten Pidie, Persit KCK Sub Anak Ranting 1-3 Anak Ranting 1 Denpom IM/1 Ranting 5 POM Cabang lll PD Iskandar Muda serta Tim Medis dari PMI Kabupaten Pidie.
Dansubdenpom IM/1-3 Sigli, Kapten Cpm Muhadar saat dikonfirmasi mengatakan. Kegiatan Bakti Sosial Donor darah yang dilaksanakan tersebut dalam rangka menyemarakan perayaan HUT POMAD ke-77 tahun 2023.” Ujarnya.
Lebih lanjut dirinya menyampaikan bahwa kegiatan Donor darah ini juga sebagai bentuk kepedulian kemanusiaan TNI dalam membantu Palang Merah Indonesia ( PMI ) guna memenuhi persediaan Darah khususnya di wilayah Kabupaten Pidie.
Menurutnya. Polisi Militer akan senantiasa berupaya membantu mengatasi kesulitan rakyat khususnya di wilayah Kabupaten Pidie, terlebih terkait dengan pemenuhan ketersedian darah bagi masyarakat, dengan upaya melakukan Bakti Sosial Donor Darah seperti yang kami lakukan saat ini.” Ungkapnya.
Semoga kegiatan Donor darah ini dapat bermanfaat bagi masyarakat yang membutuhkan dan dapat menjadi amal ibadah bagi para pendonor.
Pada kesempatan tersebut Kapten CPM Muhadar juga menyampaikan terima kasih kepada para pendonor yang berkenan hadir pada kegiatan tersebut, sehingga pelaksanaan Bakti Sosial Donor darah berjalan sesuai dengan yang diharapkan.” Pungkasnya.
Pada pelaksanaan kegiatan donor darah tersebut, Tim medis dari PMI berhasil mengumpulkan darah sebanyak 32 kantong, yang nantinya akan di sumbangkan kepada masyarakat yang membutuhkan darah.(**)