Home / Pemerintah

Sabtu, 20 April 2024 - 20:40 WIB

Sekda Aceh Hadiri Halal Bihalal di RSUDZA 

REDAKSI

Pj. Sekda Aceh, Azwardi, AP, M.Si menyerahkan piagam penghargaan purna tugas kepada pegawai RSUZA di halaman RSUZA Banda Aceh, (20/4/2024).

Pj. Sekda Aceh, Azwardi, AP, M.Si menyerahkan piagam penghargaan purna tugas kepada pegawai RSUZA di halaman RSUZA Banda Aceh, (20/4/2024).

Banda Aceh – Sekretaris Daerah Aceh Azwardi menghadiri halal bihalal yang digelar Rumah Sakit Umum Daerah dr Zainoel Abidin (RSUDZA) Banda Aceh, Sabtu 20 April 2024. Silaturahmi itu digelar dalam rangka Idulditri. Kehadiran Azwardi disambut Direktur RSUD dr. Zainoel Abidin, dr. Isra Firmansyah beserta jajaran petinggi rumah sakit.

Dalam sambutannya Azwardi mengucapkan terima kasih atas kinerja RSUDZA yang dinilai terus mengalami kemajuan. Selain itu juga ucapan selamat atas prestasi RSUDZA yang sukses menorehkan prestasi pada ajang Top BUMD Awards 2024.

Baca Juga :  Bupati Kick Off Meeting Penyusunan RPJMD Teknokratik Kabupaten Aceh Barat Tahun 2025-2029

Pada kesempatan itu Azwardi juga menyampaikan penghargaan kepada para pegawai RSUDZA yang memasuki purna tugas. Jasa mereka terhadap kemajuan rumah sakit itu dikatakan akan terus dikenang.

Baca Juga :  Pj Bupati Iswanto Teken Prasasti Sumur Bor, Menara Air dan Pipanisasi Gampong Maheng

Dalam pesannya Azwardi mengajak rumah sakit terbesar di Aceh itu untuk terus meningkatkan kualitas layanan serta berinovasi dalam menghadapi perubahan zaman.

“Kami mengajak seluruh jajaran RSUDZA untuk terus meningkatkan kualitas layanan serta berinovasi dalam memghadapi perubahan zaman dan tuntutan yang semakin komplek,” kata Azwardi.

Sementara itu Direktur RSUD dr. Zainoel Abidin, dr. Isra Firmansyah dalam sambutannya mengatakan, seiring perjalanan waktu RSUDZA terus bertransformasi menjadi institusi yang lebih baik.

Baca Juga :  Pemkab dan Polres Aceh Besar Bantu Sembako untuk Warga

Terkait itu dia berpesan kepada seluruh jajaran agar meningkatkan semangat dan dedikasi dalam melaksanakan tugas di rumah sakit kebanggaan masyarakat Aceh itu.

“Mari kita tingkatkan semangat dan dedikasi kita dalam melaksanakan tugas sebagai pelayan masyarakat,” katanya. **

Editor: Amiruddin. MK

Share :

Baca Juga

Nasional

Mendagri : kemampuan kewirausahaan Penting Dimiliki Kepala Desa  

Aceh Barat

Pj Bupati Aceh Barat Bersama Forkopimda Ikuti Zoom Meeting dengan Kapolri

Pemerintah

Dian Rubianty: Semester Pertama, Ombudsman Aceh Terima 188 Laporan Masyarakat

Aceh Besar

Pj Bupati Aceh Besar Kembali Fungsikan Rumah Potong Hewan Lambaro 

Aceh Besar

Pemkab Aceh Besar Kembali Gelar Aksi 1 Jam Pungut Sampah di Pasar Induk Lambaro

Aceh Besar

Pj Bupati Aceh Besar Dampingi Kapolda Aceh Serahkan Bantuan Sumur Bor kepada Warga Lamsie 

Pemerintah

Pj Gubernur Safrizal: Jadikan Ikasmantig Sebagai Sarana Menjaga Ciri Khas Aceh

Aceh Besar

Pj Bupati Aceh Besar Pimpin Apel Tahunan 2024 Pesantren Tgk Chiek Oemar Diyan