Sampaikan Terima Kasih ke Presiden Jokowi, Volodymyr Zelenskyy Curhat Kondisi di Ukraina - NOA.co.id
https://pagead2.googlesyndication.com/pagead/js/adsbygoogle.js?client=ca-pub-3737086233511293
   

Home / News

Jumat, 27 Mei 2022 - 22:31 WIB

Sampaikan Terima Kasih ke Presiden Jokowi, Volodymyr Zelenskyy Curhat Kondisi di Ukraina

REDAKSI

JAKARTA – Presiden Ukraina Volodymyr Zelenskyy menyampaikan ucapan terima kasihnya atas undangan Presiden Indonesia Joko Widodo (Jokowi) . Dia merasa terhormat mendapatkan undangan forum G20, di mana Indonesia tahun ini menjadi tuan rumahnya.

“Saya sangat berterima kasih kepada presiden Indonesia atas undangan G20. Kami menerima undangan ini dengan hormat dan penuh dengan kegembiraan,” ujarnya melalui kanal video YouTube, Jumat (27/5/2022).

Baca Juga :  Badai Megi dan Tanah Longsor Landa Filipina, 25 Orang Tewas

Baca juga: Bantu Ukraina, Senjata Apa Saja yang Diberikan Inggris?

Dia pun menyatakan harapannya agar negara-negara di dunia dapat bersatu dan memberikan solusi agar perang yang terjadi antara Rusia dan Ukraina dapat segera berakhir.

“Kami harap dunia bisa memberikan solusi terhadap problem ini dan kekejaman Rusia dapat segera dihentikan. Semakin cepat kami dibebaskan maka dunia akan segera terlindungi,” tukasnya.

Baca Juga :  Pidato di DK PBB, Presiden Ukraina Zelensky Samakan Rusia dengan ISIS

Baca juga: Krisis Pangan Imbas Perang Rusia Ukraina, Putin Disebut Meniru Stalin di 1933

Menurut dia, semakin lama perperangan ini terjadi tentu akan semakin banyak aspek global yang merasakan dampaknya yang ia yakini akan berujung menjadi sebuah kekacauan dan bencana kelaparan. Dia juga menyatakan bahwa keadaan Ukraina saat ini benar-benar kacau.

Baca Juga :  LPS Waspadai 4 Dampak Konflik Rusia-Ukraina Terhadap Indonesia

“Baru kemarin ada 6 warga yang terbunuh. Bahkan ada seorang ayah yang sedang menggendong bayi menjadi korban ledakan. Itu adalah realita yang kami hadapi,” tuturnya.

Pria kelahiran 25 Januari 1978 itu pun meminta doa kepada seluruh masyarakat dunia agar perdamaian dapat segera terwujud.

(ind)

Sumber Berita

Share :

Baca Juga

News

Diduga Potong Ongkos Angkut Rp2 Ribu Perton, LBH-AKA Distrik Abdya: Disinyalir Pungli

Internasional

Indonesia Berhasil Kirim Bantuan ke Gaza 

News

Sepekan Libur, Vaksinasi Covid-19 Pemerintah Aceh Kembali Dilanjutkan

News

Diduga Malpraktik Dokter RSUDZA, Mata Ibu 2 Anak Asal Aceh Barat Mengalami Kebutaan

News

Hati-hati Minyak Goreng Palsu Beredar Luas, Kenali Ciri-cirinya

News

Rumah Rusak Diterpa Angin Kencang, Dinsos Pidie Salurkan Bantuan Masapanik

News

Profil Woo-Yeul Lee, Dirut Baru Bank KB Bukopin

News

Hadapi Banjir, Pemerintah Aceh Siagakan Tim dan Distribusikan Bantuan

You cannot copy content of this page

error: Content is protected !!