Sambut Pengunjuk Rasa, Ini Yang Dikatakan Sekda Dan Pihak Pertanahan Aceh Singkil - NOA.co.id
   

Home / News

Rabu, 1 Desember 2021 - 16:25 WIB

Sambut Pengunjuk Rasa, Ini Yang Dikatakan Sekda Dan Pihak Pertanahan Aceh Singkil

REDAKSI

Masyarakat menyerahkan batang kelapa sawit dan pisang kepada Sekda Aceh Singkil sebagai pertanda tanaman mereka yang sudah ditanam dibongkar oleh perusahaan perkebunan PT Napasindo/Ubertraco

Masyarakat menyerahkan batang kelapa sawit dan pisang kepada Sekda Aceh Singkil sebagai pertanda tanaman mereka yang sudah ditanam dibongkar oleh perusahaan perkebunan PT Napasindo/Ubertraco

NOA | Aceh Singkil – Setelah melancarkan aksi orasi di depan Gedung DPRK Aceh Singkil terkait persoalan sengketa lahan yang di kuasai PT Napasindo/Uberteraco di lokasi jalan GOR – Sebatang, Kecamatan Gunung Meriah dan Kecamatan Singkil Utara, Aceh Singkil, ratusan massa kemudian mengeruduk kantor Bupati dan kantor Dinas Pertanahan setempat, Rabu ( 1/12/2021).

Di Kantor Badan Pertanahan Nasional (BPN) dan Dinas Pertanahan dan Kantor Bupati Aceh Singkil, massa disambut baik oleh kepala BPN Aceh Singkil, yang merupakan salah satu intansi legelitas hak milik Sertifikat HGU sebagai Perwakilan Dinas BPN.

Baca Juga :  Pj Gubernur Aceh Lantik Pj Bupati Abdya dan Bireuen

Pihak BPN Aceh Singkil yang diwakilkan oleh Rosyid menegaskan, pihaknya akan membantu masyarakat dengan akan mengikuti rapat dengar pendapat (RDP) yang dijadwalkan oleh anggota Dewan Perwakilan Rakyat Kabupaten (DPRK) sehingga mempercepat untuk penyelesaian sengketa tersebut.

“Terkait tuntutan massa juga akan saya menyampaikannya nanti kepada Kepala Kantor BPN perwakilan Aceh Singkil,” sebut Rosyid .

Baca Juga :  Tantangan Ritel dan Perhotelan di Musim Liburan

Setelah mendengarkan hal itu, massa kemudian memberikan surat tuntutan masyarakat tersebut ebagai bukti atas penyampaian sehingga bisa menjadi bahan pertanggung jawaban masyarakat yang kemudian dilanjutkan dengan menuju ke kantor Bupati Aceh Singkil.

Sesampainya massa di Kantor Bupati Aceh Singkil, massa langsung diterima Sekretaris Daerah (Sekda), Azmi. Dihadapan massa, dirinya mengakui akan menerima apa yang dilaporkan dan tuntutan para pengunjuk rasa serta berjanji akan menyelesaikan dengan tahapan.

Baca Juga :  Pj Gubernur Aceh dan Ketua DPRA Bertemu Kepala Bapanas Arief Prasetyo Adi: Aceh Perlu Manfaatkan Gudang Bulog

“Kita akan menerima laporan ini karena penyampaian pak Yakarim Munir bahwa DPRK Aceh Singkil akan segera melaksanakan RDP, artinya kita tetap menunggu hasilnya agar tidak berseberangan sehingga proses penyelesaian sengketa ini cepat selesai, ” tutur Azmi.

Usai mendengarkan jawaban Sekda Aceh Singkil tersebut, masyarakat menyerahkan batang kelapa sawit dan pisang pertanda tanaman mereka yang sudah ditanam dibongkar oleh perusahaan perkebunan PT Napasindo/Ubertraco.(KH).

Share :

Baca Juga

Pemerintah Aceh dan BI Gelar FGD Pengembangan Ekonomi dan Keuangan Syariah

News

Pemerintah Aceh dan BI Gelar FGD Pengembangan Ekonomi dan Keuangan Syariah
Jaksa Agung Muda Intelijen Berikan Pengarahan Tentang Kinerja Triwulan Ke-2

News

Jaksa Agung Muda Intelijen Berikan Pengarahan Tentang Kinerja Triwulan Ke-2
Sebelum Kembali, DanpussenArmed Sempatkan Silaturahmi ke Makodam IM

News

Sebelum Kembali, DanpussenArmed Sempatkan Silaturahmi ke Makodam IM
Pemerintah Aceh Lakukan 8 Ikhtiar Penanganan Hoaks

News

Pemerintah Aceh Lakukan 8 Ikhtiar Penanganan Hoaks
China Lockdown Lagi, Harga Minyak Mentah Terkoreksi

News

China Lockdown Lagi, Harga Minyak Mentah Terkoreksi
Target Jaring 3,6 Juta Wisman, Menparekraf Sandiaga Uno Pimpin Misi Penjualan ke Singapura

News

Target Jaring 3,6 Juta Wisman, Menparekraf Sandiaga Uno Pimpin Misi Penjualan ke Singapura
253 Hari Pelaksanaan, Sebanyak 101.467 Orang Divaksin Covid-19

News

253 Hari Pelaksanaan, Sebanyak 101.467 Orang Divaksin Covid-19
Melalui Reses, Julinardi Serap Aspirasi Masyarakat

News

Melalui Reses, Julinardi Serap Aspirasi Masyarakat