Puluhan Anak Yatim di Desa Alue Pisang Dapat Santunan - NOA.co.id
   

Home / Aceh Barat Daya / News

Selasa, 2 April 2024 - 23:54 WIB

Puluhan Anak Yatim di Desa Alue Pisang Dapat Santunan

Teuku Nizar

Pemuda dan panitia diabadikan bersama anak yatim Desa Alue Pisang. Foto Teuku Nizar

Pemuda dan panitia diabadikan bersama anak yatim Desa Alue Pisang. Foto Teuku Nizar

Aceh Barat Daya – Pemuda dan masyarakat Desa Alue Pisang, Kecamatan Kuala Batee, Kabupaten Aceh Barat Daya (Abdya) telah melaksanakan acara santunan untuk puluhan anak yatim-piatu dan fakir di Komplek Pesantren Darul Muhibbah Desa setempat, Selasa (2/4/2024).

Ketua Panitia pelaksana, Saiful Azmi, kegiatan ini merupakan bentuk kepedulian dari pemuda dan masyarakat Alue Pisang.

Baca Juga :  Patroli Dialogis di Pasar Malam, Polsek Meukek Sampaikan Pesan Kamtibmas

“Pada tahun ini, sebanyak 24 anak yatim, 12 piatu, dan 20 faqir mendapatkan santunan. Semoga bantuan ini memberikan manfaat,” kata Saiful Azmi.

Ia merincikan, panitia berhasil mengumpulkan sumbangan baik dari masyarakat Alue Pisang maupun dari para donatur di luar, termasuk sumbangan dari anak rantau di Malaysia, dengan total sebesar Rp. 40.000.000.

“Panitia mengucapkan terima kasih atas dukungan dan partisipasi semua pihak dalam menyukseskan acara santunan ini. Semoga amal ibadah ini mendapatkan balasan dari Allah SWT,” sebut Saiful Azmi.

Baca Juga :  Asisten III Sekda Aceh Buka Rakor Teknis Penyusunan Perencanaan Anggaran Daerah Tahun 2023

Keuchik Alue Pisang, Mukhsin, juga menyampaikan terima kasih kepada panitia dan para donatur yang turut berpartisipasi dalam menggembirakan anak yatim-piatu.

“Semoga dengan terselenggaranya acara santunan ini, kita semua dijauhkan dari penyakit dan dimudahkan dalam segala urusan,” kata Keuchik Mukhsin.

Baca Juga :  Sah Masuk Jajaran Triliuner, LeBron James Kantongi Kekayaan Rp17,4 Triliun

Teungku imum Desa setempat, M. Yunus, berharap agar orang tua penerima santunan menggunakan sumbangan ini untuk kebutuhan yang mendesak.

“Para pemberi sumbangan tentu berharap agar bantuan ini bermanfaat bagi anak yatim-piatu dan faqir, sehingga pergunakanlah dengan bijaksana sebagai kebutuhan pokok,” demikian kata M. Yunus.

Share :

Baca Juga

News

India Kecam Pembantaian di Bucha Ukraina, Tapi Tak Sebut Rusia

News

Kadisnak Aceh: 46.876 Ternak Sembuh dari PMK

Aceh Barat Daya

Program Ketahanan Pangan 2024, Gampong Pisang Bagikan Pupuk

News

Kanada Kirim 150 Militer ke Polandia Bantu Pengungsi Ukraina

News

Sawah di Sumba Timur Diserang Hama Belalang, Kementan Sarankan Petani Ikut AUTP

News

Tak Tepat Sasaran Kelola Dana Pendidikan, APPPA Gelar Aksi dan Desak Pj. Gubernur copot Kadisdik Aceh

Aceh Barat Daya

Tutup FLS2N SD, Gusvizarni: Para Juara Akan Kita Bina

News

PKGB USK Terima Kunjungan Siswa Sekolah Perkasa Alam Banda Aceh