PTPN Siap Beli Gula Kristal Putih Petani Seharga Rp11.500 per Kg - NOA.co.id
https://pagead2.googlesyndication.com/pagead/js/adsbygoogle.js?client=ca-pub-3737086233511293
   

Home / News

Minggu, 22 Mei 2022 - 14:24 WIB

PTPN Siap Beli Gula Kristal Putih Petani Seharga Rp11.500 per Kg

REDAKSI

JAKARTA – Holding Perkebunan Nusantara PTPN III (Persero) siap menjalankan peran sebagai stabilisator pasokan dan harga gula nasional.

Untuk itu, perseroan akan melaksanakan pembelian gula kristal putih (GKP) milik Petani Tebu Rakyat (PTR) produksi musim giling tahun 2022 yang diolah di pabrik gula PTPN Group.

Hal itu sejalan dengan arahan pemerintah yang ingin menjadikan BUMN tersebut sebagai produsen GKP dengan persediaan atau stok terbesar di Indonesia.

Baca Juga :  Wejangan buat Para Milenial Holding BUMN Perkebunan

Direktur Utama Holding Perkebunan Nusantara PTPN III (Persero) Mohammad Abdul Ghani menjelaskan, harga pembelian GKP milik PTR tersebut sebesar Rp11.500 per kilogram (kg) atau meningkat Rp1000 dari harga tahun lalu.

Baca juga: Lamun, Cadangan Gula di Laut yang Setara 32 Miliar Kaleng Coca Cola

Baca Juga :  PPKM Kembali Diperpanjang Hingga 20 September

Direksi PTPN Group menetapkan ketentuan pembelian GKP milik PTR dengan nomor DPAT/KEP/18/2022 pada Jumat (20/5).

Sesuai ketentuan tersebut, PTPN Group hanya membeli GKP melalui perwakilan PTR. Perwakilan tersebut akan menandatangani dokumen berupa surat, kontrak jual-beli, surat perintah setor, dan lain-lain.

“Manajemen PTPN Group memerintahkan kepada anak usaha di lingkungan Holding Perkebunan Nusantara untuk membeli GKP milik PTR dengan mengedepankan prinsip-prinsip bisnis serta tata kelola perusahaan yang baik,” ujarnya di Jakarta, dikutip Minggu (22/5/2022).

Baca Juga :  Merasa Disudutkan, Ketua Kelompok Simpan Pinjam Sumber Mukti: Datang Saja Kerumah Saya Pak

Manajemen PTPN Group juga memberikan kesempatan kepada PTR untuk menjual GKP miliknya kepada pihak selain PTPN Group.

Sumber Berita

Share :

Baca Juga

News

VIDEO: Warga Sri Lanka Berjuang di Tengah Krisis Ekonomi

News

H. Sibral Malasyi Pimpin DPD BMU Pidie Jaya, Ini Harapan Waled

News

Dukung Pengesahan APBA 2024 Melalui Pergub, APAM : Pj Gubernur Jangan Gentar dengan Gertak Sambal Dewan

News

PPKM Diperpanjang, Masuk RI dan Naik Haji Boleh Lewat Bandara Ini

Aceh Barat

Pj Bupati Aceh Barat Buka TMMD Ke-20, Ini Harapannya

Nasional

Menjunjung Tinggi Semangat Berorganisasi, PAG Peringati Hut PWP Ke-23

News

Bertambah, Korban Tewas Serangan di Stasiun KA Ukraina Jadi 52 Orang

Daerah

Kejari Pidie Jaya Teken Pakta Integritas Pengawasan Pembangunan Strategis Tahun 2024

You cannot copy content of this page

error: Content is protected !!