Bulungan, Kaltara – Dewan Pimpinan Wilayah (DPW) Partai Solidariras Indonesia (PSI) menegaskan diri akan all out dalam perjuangan memenangkan partainya pada Pemilu 2024.
Salah satu hal yang dilakukan adalah dengan mendirikan Rumah Solidaritas di Tanjung Selor, Bulungan, Kalimantan Utara pada Minggu 1 Oktober 2023.
Hadir dalam peresmian tersebut, seluruh pengurus DPW PSI Kaltara, Pengurus DPC PSI Bulungan, para Cacaleg PSI, dan simpatisan partai.
Ketua DPW PSI Kaltara, Mikael Pai mengatakan bahwa, peresmian Rumah Solidaritas ini merupakan salah satu impian PSI, agar masyarakat semakin merasakan kehadiran partai ini.
“Keberadaan Rumah Solidaritas ini merupakan cita-cita dari PSI. Tujuannya, kami ingin lebih dekat dengan masyarakat,” jelasnya.
Lebih lanjut Mikael mengungkapkan, Rumah Solidaritas ini selalu terbuka untuk masyarakat luas yang ingin menyampaikan keluhan dan aspirasinya.
“Selain itu, rumah solidaritas ini sekaligus juga akan menjadi posko pemenangan caleg bersangkutan di dapil masing-masing,” ujar Mikael.
Terkait konstalasi politik nasional, Mikael optimis bahwa di bawah kepemimpinan Kaesang Pangarep, PSI akan menjadi salah satu partai peserta pemilu 2024 yang akan lolos ke Senayan.
“Kami optimis, Bro Kaesang akan mampu menahkodai PSI menjadi partai besar yang akan lolos di Parlemen,” tandasnya. (*)