Prabowo Subianto Terima Penghargaan Tanda Kehormatan Bintang Bhayangkara Utama Polri - NOA.co.id
https://pagead2.googlesyndication.com/pagead/js/adsbygoogle.js?client=ca-pub-3737086233511293
   

Home / Nasional / News

Kamis, 20 Juni 2024 - 19:30 WIB

Prabowo Subianto Terima Penghargaan Tanda Kehormatan Bintang Bhayangkara Utama Polri

REDAKSI

Menteri Pertahanan RI sekaligus presiden terpilih masa bakti 2024-2029, Prabowo Subianto (Kedua Kiri) saat Penyematan tanda kehormatan Bintang Bhayangkara Utama dari Polri oleh Kapolri Jenderal Pol. Listyo Sigit Prabowo (Kedua Kanan) dilaksanakan di Rupattama Markas Besar (Mabes) Polri, Jakarta Selatan, Kamis (20/6/2024). (Noa.co.id/HO).

Menteri Pertahanan RI sekaligus presiden terpilih masa bakti 2024-2029, Prabowo Subianto (Kedua Kiri) saat Penyematan tanda kehormatan Bintang Bhayangkara Utama dari Polri oleh Kapolri Jenderal Pol. Listyo Sigit Prabowo (Kedua Kanan) dilaksanakan di Rupattama Markas Besar (Mabes) Polri, Jakarta Selatan, Kamis (20/6/2024). (Noa.co.id/HO).

Jakarta — Menteri Pertahanan RI sekaligus presiden terpilih Prabowo Subianto menerima tanda kehormatan Bintang Bhayangkara Utama dari Polri. Penyematan tanda kehormatan itu dilaksanakan di Rupattama Markas Besar (Mabes) Polri, Jakarta Selatan, pada Kamis.

“TNI dan Polri adalah jaminan terakhir NKRI. Untuk itulah rakyat membutuhkan TNI-Polri yang kuat dengan kualitas SDM tangguh dan unggul serta peran dan fungsi TNI bersama Polri yang sangat penting bagi rakyat dan juga negara,” Kata presiden terpilih masa bakti 2024–2029, Prabowo Subianto kepada Kantor Berita NOA.co.id, Kamis 20 Juni 2024.

Baca Juga :  Menparekraf Sandiaga Uno Apresiasi Karya Kreatif Indonesia 2022 untuk Percepat Kebangkitan Ekonomi
Menteri Pertahanan RI sekaligus presiden terpilih masa bakti 2024-2029, Prabowo Subianto (Pertama Kiri) saat foto bersama Kapolri Jenderal Pol. Listyo Sigit Prabowo (Pertama Kanan), setelah Penyematan tanda kehormatan Bintang Bhayangkara Utama dari Polri di Rupattama Markas Besar (Mabes) Polri, Jakarta Selatan, Kamis (20/6/2024). (Noa.co.id/HO).

Prabowo tiba di Mabes Polri sekitar pukul 14.00 WIB disambut Kapolri Jenderal Pol. Listyo Sigit Prabowo, Wakapolri Komjen Pol. Agus Andrianto dan para Pejabat Utama Mabes Polri lainnya.

Asisten Kapolri Bidang SDM Irjen Dedi Prasetyo mengatakan penghargaan Bintang Bhayangkara Utama Polri kepada Menhan Prabowo adalah bentuk apresiasi terhadap kerjasama dalam mengamankan NKRI.

Baca Juga :  Yusril Ihza Mahendra Akan Hadiri Konsolidasi Pemenangan Pemilu di Aceh

“Hari ini Kapolri memberikan penghargaan kepada Menhan Prabowo Subianto Bintang Bhayangkara Utama Polri. Ini adalah penghargaan yang diberikan atas hubungan timbal balik dan Kerjasama dalam upaya peningkatan keamanan NKRI,”ujar Irjen Dedi Prasetyo.

Irjen Dedi Prasetyo menambahkan, Menhan Prabowo memiliki jasa besar untuk kemajuan dan pengembangan institusi Polri.

Diketahui, Dukungan kepada penguatan Polri juga pernah disampaikan Prabowo saat menjadi pembicara dalam dialog kebangsaan di Sekolah Staf dan Pimpinan Lembaga Pendidikan dan Pelatihan (Sespim Lemdiklat) Polri, Lembang, Kabupaten Bandung Barat, Jawa Barat.

Baca Juga :  Usulkan Kembali HET Minyak Goreng, BPKN Seperti Baru Terbangun dari Mimpi

Penghargaan Bintang Bhayangkara Utama adalah tanda kehormatan yang diberikan oleh Pemerintah Republik Indonesia untuk menghormati jasa seseorang memajukan dan mengembangkan Kepolisian Negara Republik Indonesia.

Dalam Peraturan Kapolri Nomor 4 Tahun 2012 disebutkan, terdapat tiga tanda kehormatan Bintang Bhayangkara, yakni Bintang Bhayangkara Utama, Bintang Bhayangkara Pratama, dan Bintang Bhayangkara Nararya. Bintang Bhayangkara Utama kelas tertinggi, disusul Bhayangkara Pratama dan Bhayangkara Nararya.

Editor: Amiruddin. MK

Share :

Baca Juga

News

Almuniza: Desa Suka Tani Jantho Kekuatan Baru Pariwisata di Aceh Besar

Nasional

SPS Tolak Draft RUU Penyiaran, Minta DPR Tinjau Ulang

News

Jubir: Benar, Presiden Telah Perpanjang Masa Jabatan Achmad Marzuki

News

Pemerintah Kabupaten Simeulue Launching Pembayan QRIS

News

Anggota Komisi VII DPR: Upaya Pertamina Jaga Stok BBM Perlu Dukungan

News

Gokil, Rara Pawang Hujan Dapat Proyek di Jalan Tol Cikampek

News

Simplifikasi Cukai Rokok Dinilai Memuat Kepentingan Asing

News

ASN Dinas Koperasi dan UKM Donor 25 Kantong Darah, Total 344 Kantong Selama Januari 2023

You cannot copy content of this page

error: Content is protected !!