Politisasi Investasi BUMN Bisa Berdampak pada Bisnis Perusahaan - NOA.co.id
   

Home / News

Sabtu, 18 Juni 2022 - 00:22 WIB

Politisasi Investasi BUMN Bisa Berdampak pada Bisnis Perusahaan

REDAKSI

JAKARTAPolitisasi terhadap investasi PT Telkomsel di GOTO dinilai akan berdampak terhadap rencana investasi BUMN. Jika politisi masuk hingga ke level teknis dikhawatirkan BUMN akan jadi stagnan dan tidak ada keinginan untuk berinvestasi.

Baca juga: Ekonom: Investasi Telkom di GOTO Ramai Karena Dipolitisasi

“Ada kemungkinan perusahaan-perusahaan BUMN enggan berinvestasi. Jadi ada underinvestment namanya. Efeknya tentu enggak akan bagus,” tutur Eddy Junarsin, pengamat ekonomi Universitas Gadjah Mada (UGM) dikutip Jumat (17/6/2022).

Baca Juga :  Kolaborasi GOTO dan Telkomsel Dinilai Saling Menguntungkan

Eddy menjelaskan, sebenarnya yang berhak untuk mempertanyakan investasi anak perusahaan BUMN seperti halnya Telkomsel di GOTO adalah pemilik saham mayoritas dan komisaris, bukan politisi. Apalagi investasi ini merupakan bagian dari rencana pengembangan bisnis perusahaan.

“Kalau investasi yang tidak sesuai dengan core bisnis tapi ada manfaatnya, kan bisa minta penjelasan,” jelasnya.

Lebih lanjut Eddy menambahkan, pembentukan panja bisa menghambat dirut Telkom dan Telkomsel untuk melakukan modernisasi perusahaan, termasuk mengoptimalkan potensi pasar yang baru akibat tumbuhnya digitalisasi. Apalagi, jika mencermati investasi Telkomsel di GOTO, semuanya telah melalui prosedur yang berlaku.

Dalam investasi Telkomsel di GoTo, semua tata kelola perusahaan sudah terpenuhi. Bahkan juga mendapatkan restu dari Telkom dan Singtel sebagai pemilik 35%saham Telkomsel.

Baca Juga :  Meneropong Pergerakan GoTo di Tengah Kejatuhan Saham Sektor Teknologi

Sementara itu, Direktur Utama Telkom Ririek Adriansyah menjelaskan bahwa investasi Telkomsel di GOTO sudah sesuai dengan prinsip Good Corporate Governance (GCG). Menurutnya, investasi itu telah melalui proses dan inisiasi yang dilakukan oleh tim. Meskipun inisiatif investasi dilakukan oleh Telkomsel, ide tersebut kemudian disetujui oleh Singtel.

Baca Juga :  Dalam Agenda World Economic Forum, Menko Airlangga Sampaikan Momen Emas untuk Berinvestasi

Baca juga: NasDem Rekomendasikan Anies, Andika, Ganjar di Pilpres 2024

“Investasi di telekomunikasi digital selaras dengan strategi penguatan tiga pilar, yaitu konektivitas digital, platform, dan layanan digital,” ujar Ririek.

(uka)

Sumber Berita

Share :

Baca Juga

Kesehatan

Satgas Covid-19 Aceh Terus Pacu Vaksinasi, Hari Ini Berhasil Menyasar 384 Suntikan Vaksin Covid-19

News

ASN RSIA Pemerintah Aceh Donorkan 100 Kantong Darah

News

Pengamat MotoGP Sebut Joan Mir dan Yamaha Sudah Saling Kontak

News

Biden Gelar Pertemuan dengan Pemimpin ASEAN Bulan Depan

News

BPPA Kembali Gelar Donor Darah Rutin Untuk Kemanusiaan

News

Inspektur II Kemendagri Ajak Kepala Daerah Kawal Program Strategis

News

SWADAYA Gelar Peringatan Maulid Nabi di TMII

News

PLN UID Aceh Raih Penghargaan ISDA 2023 Kategori Silver Berkat Program TJSL Kelompok Usaha Tani Buah Naga Lhokseumawe