Home / Daerah / Pemerintah / Pemerintah Aceh

Kamis, 9 Januari 2025 - 08:53 WIB

Pj Gubernur Safrizal Terima Audiensi Prima DMI Aceh

REDAKSI

Penjabat Gubernur Aceh, Dr. H. Safrizal ZA, M.Si, menerima audiensi Pimpinan  Wilayah Dewan Mesjid Indonesia (DMI) Aceh, terkait rencana Musyawarah Wilayah (muswil) ke III di Pendopo Gubernur Aceh, rabu, (8/1/2025). Foto: Dok. Prokopim Setda Aceh

Penjabat Gubernur Aceh, Dr. H. Safrizal ZA, M.Si, menerima audiensi Pimpinan Wilayah Dewan Mesjid Indonesia (DMI) Aceh, terkait rencana Musyawarah Wilayah (muswil) ke III di Pendopo Gubernur Aceh, rabu, (8/1/2025). Foto: Dok. Prokopim Setda Aceh

Banda Aceh – Penjabat (Pj) Gubernur Aceh, Dr. H. Safrizal ZA, M.Si., menerima audiensi dari Pimpinan Wilayah Perhimpunan Remaja Masjid Dewan Masjid Indonesia (Prima DMI) Aceh di Meuligoe Gubernur, Rabu (8/1/2025).

Dalam pertemuan tersebut Prima DMI Aceh menjelaskan sekilas tentang keberadaan organisasi itu dan program kerja yang telah dan akan dilaksanakan untuk mendukung pemberdayaan masjid dan penguatan peran pemuda masjid di Aceh.

Baca Juga :  STISIP Al Washliyah Banda Aceh Adakan Monev Penelitian Dosen Pemula

Dalam pertemuan itu Prima DMI juga mengundang Pj Gubernur Safrizal untuk hadir pada pelantikan kepengurusan Prima DMI Aceh periode 2024-2028, yang direncanakan berlangsung pada 24 Januari 2025 di Banda Aceh.

Baca Juga :  204 Calon Jama'ah Haji Pidie Jaya Tergabung Kloter 6 diterbangkan ke Arab Saudi

Pj Gubernur Safrizal menyambut baik kunjungan itu dan menyampaikan dukungannya terhadap Prima DMI Aceh. Safrizal berharap organisasi itu dapat terus berkontribusi dalam memperkuat peran masjid sebagai pusat kegiatan masyarakat, khususnya dalam pembinaan generasi muda.

“Masjid lebih dari sekedar tempat ibadah, tetapi juga pusat pemberdayaan masyarakat. Kami mendukung inisiatif yang bertujuan memperkuat peran masjid dalam pembangunan sosial, pendidikan, dan keagamaan, khususnya dalam membina generasi muda,” ujar Safrizal.

Baca Juga :  Diskominfotan Aceh Selatan Gelar Sosialisasi Tanda Tangan Elektronik

Pertemuan itu diikuti oleh Ketua Umum Prima DMI Aceh, Darlis Aziz serta para pengurus dan anggota organisasi tersebut.

Editor: Redaksi

Share :

Baca Juga

Aceh Barat

Pj Bupati Aceh Barat Sampaikan LKPJ di Paripurna DPRK

Daerah

DPMG Aceh Besar Fasilitasi FGD Terkait Administrasi Pemerintahan dan Pemilihan Keuchik

Aceh Barat

Ratusan Pelajar SD dan TK Meriahkan Karnaval HUT RI Ke-79 di Aceh Barat

Nasional

Empat Orangutan Berhasil Dilepasliarkan

Daerah

PENANDATANGANAN MOU, WUJUD SINERGI PEMANFAATAN KARBON DAN JASA LINGKUNGAN HUTAN MANGROVE  ANTARA PEMA DAN PEMKO LANGSA

Aceh Besar

Pj Bupati Iswanto Menerima Kunjungan Tim UTP Malaysia

Aceh Besar

Wakili Pj Bupati Aceh Besar, Ir Makmun Buka LBFT USK Ke-29

Daerah

Buka Cabang Kedua di Grong-Grong, RM. Aceh Jaya 2 Cabang Saree Gelar Grand Opening