Pj Bupati Mahdi Lepas Duta Pramuka Aceh Barat Menuju MTR ke-23 - NOA.co.id
https://pagead2.googlesyndication.com/pagead/js/adsbygoogle.js?client=ca-pub-3737086233511293
   

Home / Aceh Barat / Pemerintah

Jumat, 22 Maret 2024 - 23:32 WIB

Pj Bupati Mahdi Lepas Duta Pramuka Aceh Barat Menuju MTR ke-23

REDAKSI

Penjabat (Pj) Bupati Aceh Barat, sekaligus Ketua Majelis Pembimbing Cabang (Kamabicab) Gerakan Pramuka Aceh Barat, Drs Mahdi Efendi, Jumat (22/03/2024).

Penjabat (Pj) Bupati Aceh Barat, sekaligus Ketua Majelis Pembimbing Cabang (Kamabicab) Gerakan Pramuka Aceh Barat, Drs Mahdi Efendi, Jumat (22/03/2024).

Meulaboh – Penjabat (Pj) Bupati Aceh Barat, sekaligus Ketua Majelis Pembimbing Cabang (Kamabicab) Gerakan Pramuka Aceh Barat, Drs Mahdi Efendi, Jumat (22/03/2024), melepas kontingen Aceh Barat yang akan berangkat mengikuti Musabaqah Tilawatil Quran Tunas Ramadhan (MTR) ke-23 di Kota Banda Aceh.

Duta pramuka Aceh Barat sebanyak 23 anak beserta para pendamping akan mengikuti kegiatan MTR yang akan berlangsung mulai besok, tanggal 23 hingga 27 Maret 2024 mendatang.

Baca Juga :  Meski Cuti Nasional, Disdukcapil Aceh Besar Tetap Berikan Pelayanan

Menurut Mahdi, MTR ini memiliki tujuan yang sangat baik dalam membangun tali silaturahmi dan persaudaraan yang kuat antar sesama anggota Pramuka dari seluruh kabupaten/kota di Aceh. “Selain itu, juga menjadi rangkaian kegiatan syiar Ramadhan untuk menguatkan pengamalan isi kandungan Al-Quran,” kata Mahdi.

Baca Juga :  APBK-P Aceh Besar Tahun Anggaran 2023 Disahkan, Semua Fraksi Terima Rancangan Qanun

Pj Bupati Aceh Barat itu yakin dan optimis bahwa seluruh anggota kontingen dari Kabupaten Aceh Barat ini merupakan peserta yang unggul dan memiliki kompetensi terbaik pada masing-masing cabang perlombaan.

Baca Juga :  Wakili Pj Bupati, Sekda Aceh Besar Hadiri Peringatan HUT ke 78 TNI

“Saya meminta seluruh peserta MTR dari Aceh Barat, untuk mengikuti kegiatan ini dengan penuh semangat, sportif, saling menjaga, serta senantiasa memohon doa kepada Allah SWT agar senantiasa diberikan kelancaran dan kesuksesan dalam mengikuti semua cabang yang diperlombakan,” pungkas Mahdi.

Editor: Redaksi

Share :

Baca Juga

Aceh Barat

Tiga Pelajar Meninggal Dunia akibat Laka Lantas di Aceh Barat  

Aceh Barat

Dihadiri Bupati Aceh Barat, Kepala BPIP Resmikan Perpustakaan dan Klinik Pancasila di Lapas

Pemerintah

Sanggar Ippermata Jaya Aceh Besar Hipnotis Ratusan Pengunjung PKA 8

Aceh Besar

Pj Bupati Aceh Besar Buka Pelatihan Berbasis Kompetensi

Aceh Besar

Wakili Pj Bupati, Sekda Aceh Besar Dampingi Mendes Kunker ke Pulo Aceh

Aceh Besar

Aceh Besar Komit Tingkatkan Produksi Sapi Aceh Melalui Asosiasi Peternak

Daerah

Pj Gubernur Terima Kunjungan Tim Findco Investor Berhard Malaysia

Aceh Besar

Pj Bupati Iswanto Kembali Gelar Apel Karhutla

You cannot copy content of this page

error: Content is protected !!