Home / Aceh Barat / Pemerintah

Selasa, 19 September 2023 - 13:09 WIB

Pj Bupati Aceh Barat Buka Forum Konsultasi Publik RPJPD

REDAKSI

Meulaboh – Penjabat (Pj) Bupati Aceh Barat Drs Mahdi Effendi menghadiri sekaligus membuka secara resmi Forum Konsultasi Publik (FKP) Rencana Pembangunan Jangka Panjang Daerah RPJPD Kabupaten Aceh Barat tahun 2025 – 2045.

Forum konsultasi publik ini dihadiri oleh forkopimda Aceh Barat , Bappeda Aceh ini dilaksanakan di Aula Cabang Dinas Pendidikan Wilayah Aceh Barat Selasa (19/09/2023).

Mahdi Effendi mengharapkan kegiatan ini bisa bersama-sama menuangkan ide dan gagasan maupun saran dalam rangka memberikan masukan untuk menyempurnakan dokumen RPJPD ini.

Mahdi menuturkan, forum ini merupakan penentu utama yang menjadi rujukan skenario evaluasi RPJPD Kabupaten Aceh Barat sebagai bekal penyusunan rencana pembangunan jangka panjang berikutnya, ia meyakini susunan RPJPD ini dibangun dengan visi yang optimisme.

Baca Juga :  Pj Ketua PKK Aceh Dorong Pemanfaatan Produk Lokal dan Usaha Kecil dalam Kunjungan ke Pasar Tani Distanbun Aceh

Ia yakin Kabupaten Aceh Barat akan menjelma menjadi daerah yang sangat berpengaruh di bagian barat selatan Aceh, serta nasional yang mengalami kemajuan pertumbuhan di berbagai sektor, dengan tetap mengacu pada tujuan pembangunan nasional, ungkapnya.

Menurutnya RPJPD Kabupaten Aceh Barat ini merupakan penjabaran dari visi misi arah kebijakan dan sasaran pokok Pembangunan Daerah 20 tahun ke depan sebagaimana yang diamanatkan pasal 12 Peraturan Menteri Dalam Negeri nomor 86 tahun 2017.

Baca Juga :  Hadir Arahan Presiden di IKN, Pj Gubernur Aceh: Spirit IKN Milik Kita Semua

Berdasarkan data indeks pembangunan manusia di Aceh Barat tumbuh senilai 72,34 laju pertumbuhan ekonomi tumbuh sebesar 3,32% sedangkan tingkat kemiskinan turun menjadi 17,93% kemudian tingkat pengangguran terbuka turun menjadi 6,09% dan laju inflasi tahun 2022 sebesar 6,56% serta PDRB perkapita meningkat menjadi 49,80 juta pada tahun 2021.

Mahdi menegaskan, hal utama yang perlu menjadi fokus bersama dalam upaya merumuskan berbagai langkah konkrit penyelesaian isu-isu daerah guna mewujudkan kesejahteraan masyarakat seperti penanggulangan kemiskinan dan pengangguran peningkatan pertumbuhan ekonomi pengendalian inflasi, mitigasi bencana peningkatan kualitas pendidikan dan SDM dan pemenuhan infrastruktur layanan dasar serta pembangunan aspek di bidang kesehatan dan penanganan stunting, ujarnya.

Baca Juga :  Menkum Supratman Apresiasi Kinerja Kanwil Kemenkumham Aceh

Mahdi mengatakan penyiapan SDM yang unggul itu merupakan salah satu tantangan namun dengan dukungan perkembangan sektor lainnya penyiapan SDM menjadi peluang besar yang bisa dioptimalkan dengan segala penunjang dan instrumen yang kita miliki.

Iya menambahkan kita harus mendorong agenda-agenda kerja pendidikan yang terarah pada vokasi untuk menurunkan angka pengangguran terbuka dan menciptakan lapangan kerja, tutup nya.

Share :

Baca Juga

Aceh Barat

Tingkatkan Kedisiplinan ASN, Pj Bupati Aceh Barat Sidak Puskesmas Panton Reu

Aceh Besar

Pj Bupati dan Ketua DPRK Aceh Besar Silaturahmi dengan Nelayan Lam Teungoh

Aceh Barat

Pj Bupati Mahdi Lantik Komisioner BMK Aceh Barat

Pemerintah

Kemlu Melalui KBRI Warsawa Memfasilitasi Pemulangan PMI Koma dari Polandia.

Aceh Barat

Pj Bupati Aceh Barat Menang di PTUN Banda Aceh

Aceh Barat

Jelang Idul Adha, Pemkab Aceh Barat Gelar Gerakan Pangan Murah di Kuta Padang

Pemerintah

Teuku Indra Sebut Reza Fahlevi Harapan Masyarakat untuk Membangun Sabang

Pemerintah

Zikir di Dinas Perkim, Taqwallah Kembali Ingatkan Vaksinasi Covid-19