Home / Sosial

Rabu, 22 Februari 2023 - 16:40 WIB

Peserta Tour De Sumatera Serahkan Donasi untuk Turki Melalui Pemerintah Aceh

REDAKSI

BANDA ACEH – Peserta Tour De Sumatera (TDS) IV menyerahkan bantuan untuk korban gempa bumi di Turki kepada Pemerintah Aceh melalui Badan Penanggulangan Bencana Aceh (BPBA) pada rabu (22/02/2023).

Bantuan senilai Rp. 12.000.000,- hasil penggalangan dana para anggota club ini disalurkan langsung oleh ketua panitia TDS Muqni Affan dan diterima langsung oleh Kalak BPBA Aceh, Dr. Ilyas. MP untuk rekening donasi peduli Gempa Turki Pemerintah Aceh.

Baca Juga :  H Mukhlis Takabeya Kembali Bantu Pembangunan Meunasah Gampong Lueng di Bireun

Ketua umum Mercedes Benz Club Aceh (MBCA) Armia Indra kepada NOA.co.id mengatakan bahwa donasi ini terkumpul dalam acara malam gala dinner di Anjong Mon Mata.

“Donasi Ini merupakan hasil penggalangan dana yang dilaksanakan pada acara malam gala dinner TDS di anjong mon mata jumat lalu yang di hadiri oleh Presiden Mercedes Benz Club Indonesia (MBCI) dan 200 peserta dari berbagai wilayah sumatera dan jawa, “sebut Armia Indra Ketua Umum Mercedes Benz Club Aceh (MBCA).

Baca Juga :  PT Angkasa Pura II Bantu Laptop dan Printer Program Mengajar di SMAN 1 Kuta Baro

Saat Penyerahan donasi turut hadir Kepala Biro Pengadaan Barang dan Jasa, Teuku Aznal dan Plh. Kepala Biro Administrasi Pimpinan, Muhammad Rahmadin yang juga anggota club MBCA.

Baca Juga :  Kolaborasi Peduli Palestina, MER-C Beri Penghargaan untuk PWI, IJTI, Unida, dan Bank Aceh

“Donasi ini semata-mata adalah salah satu bentuk perhatian kepada saudara – saudara kita di turki yang sedang tertimpa musibah gempa bumi 7.8 SR.” Tutupnya. []

Share :

Baca Juga

Daerah

Prihatin Tak Memiliki Kediaman, H Mukhlis Takabeya Bangun Satu Rumah Untuk Guru Ngaji di Bireuen

Daerah

BSI Salurkan Bantuan Rp600 Juta Untuk Korban Banjir 6 Kabupaten di Provinsi Aceh

Nasional

Polri: Layanan Medis Korban Kanjuruhan Rutin Hingga Pulih Total

Sosial

FBA Gelar Workshop Pembangunan Inklusif Disabilitas untuk Pemangku Kepentingan Aceh Besar

Sosial

Wakil Ketua MAA Aceh Himbau Masyarakat Untuk Senantiasa Jaga Kerukunan Antar Suku

Banda Aceh

Subuh Berjamaah, Cara Pj Wali Kota Almuniza Ajak Warga Makmurkan Masjid

Sosial

Komunitas CGP Angkatan 8 Aceh Selatan Bantu Guru Korban Banjir Bandang di Trumon Tengah

Daerah

Sigap! Dinsos Aceh Besar Serahkan Bantuan Masa Panik untuk Warga Jantho