Personel Polres Aceh Jaya Salurkan Bantuan Kemanusiaan kepada Tukang Becak - NOA.co.id
https://pagead2.googlesyndication.com/pagead/js/adsbygoogle.js?client=ca-pub-3737086233511293
   

Home / Daerah

Rabu, 12 April 2023 - 16:16 WIB

Personel Polres Aceh Jaya Salurkan Bantuan Kemanusiaan kepada Tukang Becak

REDAKSI

Calang – Sebagai bentuk kepedulian kepada sesama, Personel Kepolisian Resor (Polres) Aceh Jaya kembali menyalurkan paket bantuan sosial (bansos) kepada masyarakat kurang mampu dan tukang becak di Kabupaten Aceh Jaya.

“Alhamdulillah pada hari ini kami kembali membagikan paket sembako kepada masyarakat kurang mampu dan tukang becak. Bantuan ini merupakan wujud kepedulian Polri kepada masyarakat,” kata Kapolres Aceh Jaya AKBP Yudi Wiyono melalui Wakapolres Kompol M. Jonni, Rabu, 12 April 2023.

Baca Juga :  IPAR Gandeng PWI Aceh Besar Gelar Pelatihan Jurnalistik

Penyerahan bansos tersebut, lanjut M. Jonni, merupakan perintah langsung Kapolri Jendral Listyo Sigit Prabowo dalam bulan suci Ramadan dan jelang hari raya Idul Fitri 1444 hijriah, yang disalurkan Personel Polres Aceh Jaya.

“Bantuan ini juga wujud dari kepedulian Polri, dalam hal ini Polres Aceh Jaya kepada masyarakat yang dikemas dalam proggram “Bantuan Kemanusiaan untuk Negeri” kepada fakir miskin, kaum dhuafa, anak yatim, tukang becak, nelayan, dan petugas kebersihan,” sebutnya.

Baca Juga :  YARA Minta Pertamina Buka Hasil Migas di Aceh

M. Jonni berharap, Agar bantuan tersebut bermanfaat dan dapat membantu meringankan beban masyarakat kurang mampu dalam bulan suci Ramadan.

“Semoga kegiatan ini kiranya dapat meringankan sedikit beban ekonomi masyarakat yang kurang mampu, dalam hal ini kita juga sekaligus menjalin hubungan silaturahmi dengan warga,” tuturnya.

Baca Juga :  Polisi: Ekshumasi Jenazah David Yuliansyah untuk Kepentingan Penyelidikan

Sementara itu, Andi, salah satu warga penerima bantuan menyampaikan ucapan terima kasih kepada Kapolres Aceh Jaya dan anggota yang telah membantunya.

“Terima kasih kepada bapak Kapolres dan seluruh anggota yang tetap memperhatikan kami dengan bantuan yang telah diberikan sangat berarti untuk kami,” ucap Andi. []

Share :

Baca Juga

Aceh Barat

Pencak Silat Aceh Barat Targetkan Dua Medali Emas

Daerah

Fadhil Ilyas Sebagai Plh Direktur Utama Bank Aceh

Daerah

Pangdam Iskandar Muda Sambangi Kodim 0115/Simeulue

Daerah

Begini Mekanisme Penyaluran Beasiswa Anak Yatim oleh Dinas Pendidikan Aceh

Daerah

Ratusan Hektar Sawah di Nagan Raya Kekeringan, Nurchalis Minta Pemerintah Beri Solusi

Daerah

Informasi Mobile LPG Bersubsidi Telah Hadir untuk Masyarakat

Aceh Barat

Pj Bupati Mahdi: Festival Rapai, Momentum Kebangkitan Budaya Lokal

Daerah

Dinas Pendidikan Wilayah Aceh Barat Kirimkan Peserta O2SN

You cannot copy content of this page

error: Content is protected !!