Home / Aceh Barat / Pemerintah

Senin, 2 Desember 2024 - 19:07 WIB

Peringatan Hari Ibu, TP-PKK Aceh dan Aceh Barat Ziarah ke Makam Pocut Baren

REDAKSI

Pj Ketua TP-PKK Aceh, Hj. Safriati, SSi, MSi, bersama Ketua TP-PKK Aceh Barat, Nurmaziah, SE, Ak, MSi, saat melaksanakan upacara ziarah dan tabur bunga di makam Pocut Baren, tokoh pahlawan perempuan Aceh. Foto: dok. Diskominsa Aceh Barat

Pj Ketua TP-PKK Aceh, Hj. Safriati, SSi, MSi, bersama Ketua TP-PKK Aceh Barat, Nurmaziah, SE, Ak, MSi, saat melaksanakan upacara ziarah dan tabur bunga di makam Pocut Baren, tokoh pahlawan perempuan Aceh. Foto: dok. Diskominsa Aceh Barat

Meulaboh – Dalam rangka memperingati Hari Ibu, Pj Ketua TP-PKK Aceh, Hj. Safriati, SSi, MSi, bersama Ketua TP-PKK Aceh Barat, Nurmaziah, SE, Ak, MSi, melaksanakan upacara ziarah dan tabur bunga di makam Pocut Baren, tokoh pahlawan perempuan Aceh. Kegiatan ini berlangsung di Gampong Tungkop, Kecamatan Sungai Mas, Kabupaten Aceh Barat, pada Senin (02/12/2024).

Baca Juga :  Bakri Siddiq Serahkan Perlengkapan Sekolah untuk Anak Yatim

Kegiatan tersebut juga dihadiri oleh pengurus Dharma Wanita Persatuan (DWP) Aceh, Bhayangkari, dan Persit Kartika Chandra Kirana. Kehadiran berbagai organisasi perempuan ini menunjukkan semangat kebersamaan dalam mengenang jasa para pahlawan perempuan Aceh yang telah berkontribusi besar dalam perjuangan kemerdekaan.

Nurmaziah menjelaskan bahwa kegiatan ini adalah bentuk penghargaan kepada Pocut Baren, sosok perempuan tangguh yang gigih melawan penjajah Belanda dalam Perang Aceh sejak tahun 1903 hingga 1910. “Semangat perjuangan Pocut Baren adalah teladan bagi kita semua, terutama bagi perempuan, untuk terus berjuang dan membawa perubahan yang lebih baik di masyarakat,” ujarnya.

Baca Juga :  Wakili Pj Bupati, Kadis Pendidikan dan Kebudayaan Hadiri Apel Gelar Pasukan Operasi Zebra Seulawah 2024

Nurmaziaj menambahkan, melalui peringatan ini, masyarakat Aceh diharapkan dapat terus menghormati sejarah dan meneruskan nilai-nilai perjuangan dalam kehidupan sehari-hari. “Peringatan Hari Ibu tidak hanya sebatas seremonial, tetapi juga momentum untuk merefleksikan kontribusi perempuan dalam berbagai aspek kehidupan,” ujarnya

Baca Juga :  Tinjau Pos Pengamanan Lebaran 2024, Pj Bupati Iswanto Minta Pemudik Berhati-Hati Berkendara

Pocut Baren adalah salah satu pahlawan perempuan Aceh yang namanya tercatat dalam sejarah perjuangan melawan kolonialisme. Kisahnya menjadi simbol keberanian dan dedikasi perempuan Aceh dalam menjaga kedaulatan tanah air, pungkas Nurmaziah.

Editor: Redaksi

Share :

Baca Juga

Pemerintah

Pemerintah Aceh Pacu Penyediaan Lahan eks Kombatan GAM

Pemerintah

Launching Klinik Pratama Universitas Muhammadiyah Aceh, Ini Harapan Bakri Siddiq

Aceh Besar

Wakili Pj Bupati, Asisten I Buka Rakor Jadwal Kampaye Pemilu 2024 

Aceh Barat

Dukungan Untuk Mahdi Terus Mengalir

Aceh Besar

Pemkab Aceh Besar Terima KPPN Award TKD Sangat Baik

Aceh Barat

Dana Sertifikasi Guru di Aceh Barat Segera Cair

Pemerintah

Pj Bupati Pidie Hadir Diseminar Rancangan Proyek

Aceh Besar

Bupati Aceh Besar Syech Muharram Takziah ke Rumah Duka Almarhum Abu Kuta Krueng