Perang Meluas, Kanada Kirim Senjata Bantu Ukraina Lawan Rusia - NOA.co.id
https://pagead2.googlesyndication.com/pagead/js/adsbygoogle.js?client=ca-pub-3737086233511293
   

Home / News

Senin, 28 Februari 2022 - 09:00 WIB

Perang Meluas, Kanada Kirim Senjata Bantu Ukraina Lawan Rusia

REDAKSI

DUNIA, NOA

Kanada akan mengirimkan peralatan militer seperti senjata untuk membantu tentara Ukraina menghadapi invasi Rusia. Kanada masih enggan mengirimkan pasukan untuk membantu Ukraina.

Menteri Luar Negeri Kanada Melanie Joly mengatakan pasukan Ukraina membutuhkan rompi anti peluru, helm, masker gas, dan peralatan penglihatan malam.

Bantuan dari Kanada akan berjumlah CAN$25 juta Kanada.

Baca Juga :  OJK bersama BI dan FKIJK Aceh Lakukan Vaksinasi Untuk Sektor Jasa Keuangan Aceh & Masyarakat Umum

Melanie Joly menekankan bahwa bantuan diberikan untuk merespons permintaan langsung dari Wakil Perdana Menteri Ukraina Olha Stefanishyna.

Sementara itu, Menteri Pertahanan Kanada Anita Anand menegaskan kembali bahwa misi tempur belum menjadi pilihan Kanada saat ini.

Pada 14 Februari lalu, Perdana Menteri Kanada, Justin Trudeau, mengatakan negaranya memberikan alat utama sistem pertahanan (alutsista) senilai CAN$7,8 juta (Rp87 miliar) ke Ukraina.

Baca Juga :  India Kecam Pembantaian di Bucha Ukraina, Tapi Tak Sebut Rusia

“Mengingat kegentingan situasi dan melanjutkan diskusi dengan mitra Ukraina kami, saya telah menyetujui penyediaan peralatan dan amunisi mematikan senilai CAN$7,8 juta (Rp87 miliar),” ucap Trudeau dalam sebuah konferensi pers, dikutip dari AFP.

“Ini merespons permintaan spesifik Ukraina, dan menambahkan peralatan yang tak mematikan yang telah kami berikan,” lanjutnya.

Baca Juga :  Putin Anggap Sanksi Barat ke Rusia Tak Berguna

Kanada yang merupakan rumah bagi 1,3 juta diaspora Ukraina, telah memerintahkan pelatih militer negara itu pergi dan menutup kedutaan mereka di Kiev.

Sementara itu, sebanyak 200 tentara Kanada telah ditempatkan di Ukraina sejak 2015. Penempatan ini dilakukan sebagai bagian dari misi UNIFIER, yang berfokus pada pelatihan tentara Ukraina.

(fby/mik)

[Gambas:Video CNN]

Sumber Berita

Share :

Baca Juga

News

Pidato di DK PBB, Presiden Ukraina Zelensky Samakan Rusia dengan ISIS

News

Ketua DPD PAN Abdya Ancam PAW Anggota Yang Tidak Disiplin

News

Sekda Aceh Tinjau Pelaksanaan Donor Darah di Instalasi UTD RSUDZA

News

BNNK Pidie Jaya Hadiri Puncak Perayaan HANI Tahun 2022 Secara Virtual

Daerah

Mellani Subarni Lantik Pj Ketua PKK Subulussalam

News

Ujrah Hanya 4.500. KEPO-in Gadai Emas Bank Aceh, Bebas Biaya Adm dan Free Souvenir

News

Pembiayaan Resi Gudang Kuartal I 2022 Tumbuh 1.283 Persen, Komoditas Timah Mendominasi

Nasional

Disela Kunjungan ke Amerika, Pengacara Kondang Saor Siagian Beri Perhatian Terhadap Kasus Wilson Lalengke

You cannot copy content of this page

error: Content is protected !!