Penjabat Bupati Aceh Besar Nostalgia di SMPN 2 Ingin Jaya   - NOA.co.id
https://pagead2.googlesyndication.com/pagead/js/adsbygoogle.js?client=ca-pub-3737086233511293
   

Home / Aceh Besar / Daerah

Senin, 29 Juli 2024 - 18:44 WIB

Penjabat Bupati Aceh Besar Nostalgia di SMPN 2 Ingin Jaya  

REDAKSI

Iswanto bersama pelajar SMPN 2 Ingin Jaya. Foto: MC Aceh Besar

Iswanto bersama pelajar SMPN 2 Ingin Jaya. Foto: MC Aceh Besar

Kota Jantho – Penjabat Bupati Aceh Besar, Muhammad Iswanto, mengunjungi guru dan sekolahnya dulu, sekaligus menjadi pembina upacara di SMPN 2 Ingin Jaya, Cot Karieng, Blang Bintang, Senin, 29 Juli 2024.

SMPN 2 Ingin Jaya merupakan salah satu sekolah yang pernah ditempuh Iswanto pada tahun 1993 hingga 1996 silam, dan kini dia menjadi orang nomor satu di Aceh Besar.

Menurut Iswanto, kondisi sekolah sangat jauh berbeda saat ia menempuh pendidikan 1990-an di sana. “Fasilitas sekarang sudah jauh lebih baik, bangunannya sudah bagus hingga metode dan cara belajarnya juga sudah lebih unggul serta guru-gurunya pasti sudah lebih banyak dan lebih inovasi,” ujar Iswanto.

Baca Juga :  Wakili Pj Bupati, Sekda Aceh Besar Hadiri Sertijab Danyonif 117/ Ksatria Yudha

Iswanto berharap agar para siswa SMPN 2 Ingi Jaya tersebut agar lebih rajin dan terampil dalam belajar, patuh pada peraturan sekolah dan patuh kepada guru. Karena jika itu dilaksanakan dengan baik, maka suatu saat nanti akan menjadi orang yang hebat dan berguna bagi daerah, bangsa dan negara.

“Rajin belajar, patuh sama peraturan sekolah dan patuh sama guru, Insya Allah akan menjadi orang yang berguna bagi nusa dan bangsa nanti,” ujarnya.

Iswanto terima kasih kepada para guru yang telah menjadi teladan bagi peserta didik, dengan harapan terus berinovasi dan melaksanakan tugas dan fungsinya dengan baik, hingga menanamkan disiplin bagi siswa.

Baca Juga :  Reza Kurniawan : Lapangan Alun-Alun, Tidak ada tanggung jawab dari Pemda Aceh Singkil

“Tanamkan disiplin, jadikan teladan bagi mereka, karena tantangan yang akan mereka hadapi nanti pasti lebih berat dibanding kita hari ini,” pinta Iswanto.

Sementara itu, salah seorang guru senior SMPN 2 Ingin Jaya, Cut Rela Maryansyah, senang Muhammad Iswanto mengunjungi sekolah itu. Apalagi penjabat nomor satu di Aceh Besar itu merupakan siswanya kala itu yang hadir kembali sekaligus menjadi pembina upacara dan memberikan motivasi untuk peserta didik di sini.

“Alhamdulillah, kami sangat gembira, anak kami yang kini sudah menjadi Pj Bupati Aceh Besar, kini kembali kesini dan memberikan motivasi kepada peserta didik di SMPN 2 Ingin Jaya,” ujarnya.

Baca Juga :  Pj Bupati Aceh Besar Buka Pelatihan Berbasis Kompetensi

Menurut Cut, Muhammad Iswanto dulunya merupakan siswa yang suka olah raga, suka bergaul, dan saat berada di pemerintahan tidak pernah melupakan para guru, sering membantu urusan guru di Pemkab Aceh Besar.

“Dulu anaknya suka main bola, bandel juga ya dan juga pernah sebagai ketua OSIS. Tapi saat sudah di pemerintah sering bantu kami mengurus urusan guru, hingga kini sudah menjadi orang nomor satu di Aceh Besar, kami sangat bangga sekali,” ujarnya.

Editor: Redaksi

Share :

Baca Juga

Aceh Besar

Pj Bupati Aceh Besar Serahkan Bonus Juara MTQ dan FASI

Daerah

Pemko Banda Aceh dan Polresta Raih Penghargaan Anjungan Terbaik Bhayangkara Fest 2024

Daerah

Abu Razak Resmi Lantik Pengurus Koni Lhokseumawe Periode 2023-2027

Daerah

Kajati Aceh Lantik Wakajati, Asisten, Kajari dan koordinator

Aceh Besar

Wakili Pj Bupati, Plt Kadis Kominfo Aceh Besar Hadiri HUT ke 4 JMSI Aceh

Aceh Besar

Polisi Olah TKP Terhadap Pemotor Tak Dikenal Tewas di Krueng Raya

Aceh Besar

Untuk Menunjang PAD, Pj Bupati Minta OPD Maksimalkan Fasilitas Pemkab Aceh Besar

Aceh Timur

Kegiatan Orientasi DPRK Aceh Timur Berjalan Sukses PJ Bupati Tutup Kegiatan

You cannot copy content of this page

error: Content is protected !!