Pemerintah Simeulue Gelar Workshop Pengelolaan Arsip Dinamis - NOA.co.id
   

Home / Advetorial / News / Pemerintah / Simeulue

Kamis, 14 November 2024 - 15:40 WIB

Pemerintah Simeulue Gelar Workshop Pengelolaan Arsip Dinamis

REDAKSI

Penjabat Sekretaris Daerah (Sekda) Dodi Juliardi Bas, S.STP., M.M., Foto: dok. Argamsyah/Noa.co.id.

Penjabat Sekretaris Daerah (Sekda) Dodi Juliardi Bas, S.STP., M.M., Foto: dok. Argamsyah/Noa.co.id.

Simeulue – Penjabat Bupati Simeulue, Teuku Reza Fahlevi, yang diwakili oleh Penjabat Sekretaris Daerah (Sekda) Dodi Juliardi Bas, S.STP., M.M., membuka Workshop Pengelolaan Arsip Dinamis di Aula Bappeda Kabupaten Simeulue, Kamis (14/11/2024).

Sekretaris Dinas Perpustakaan dan Arsip kabupaten Simeulue, Noviardi, S.ST., mengungkapkan bahwa sekitar 60 orang peserta yang mengikuti kegiatan ini. “60 peserta itu berasal dari staf SKPK, Sekretariat Kecamatan dan UPTD Puskesmas se-Kabupaten Simeulue,” jelasnya.

Baca Juga :  Turun Rp7.000, Harga Emas Hari Ini Menjauh dari Rp1 Juta per Gram

Pada kesempatan itu, Pj. Sekda kabupaten Simeulue, Dodi Juliardi Bas dalam arahannya menyampaikan, pentingnya pengelolaan terhadap arsip. Pengelolaan itu baik secara manual maupun digital.

Pj. Sekda itu, menekankan bahwa pengelolaan arsip yang baik dan benar sangat mempermudah pengelolaannya dimasa depan. “Sangat penting pengelolaan arsip, baik manual maupun digital,” ujarnya.

Dodi berharap, dengan dilaksanakan Workshop dapat meningkatkan pemahaman dan keterampilan para peserta dalam pengelolaan arsip. “Arsip digital yang aman akan mempermudah pengelolaan arsip di masa depan. Apalagi seiring dengan perkembangan teknologi,” tuturnya.

Baca Juga :  Inflasi Cetak Rekor 8,5%, Ekonomi AS di Ambang Resesi

Selanjutnya kata dia, Workshop ini dapat meningkatkan pemahaman dan keterampilan bagi peserta dalam pengelolaan arsip. Sehingga, meningkatkan efisiensi pelayanan publik di Kabupaten Simeulue.

Selain itu, Dodi juga mengingatkan seluruh Aparatur Sipil Negara (ASN) untuk menjaga netralitas dalam menghadapi Pemilu yang akan berlangsung pada akhir November 2024. “Kami ingatkan kembali untuk ASN agar menjaga netralitas menjelang Pemilu,” ingatnya.

Baca Juga :  6 Maskapai Penerbangan Indonesia yang Sudah Bangkrut

Untuk diketahui, Workshop ini digagas oleh Dinas Perpustakaan dan Arsip Kabupaten Simeulue untuk meningkatkan kualitas pengelolaan arsip di Organisasi Perangkat Daerah (OPD). Guna mendukung arsip yang efektif, efisien dan sesuai dengan kaidah kearsipan. (ADV)

Editor: Redaksi

Share :

Baca Juga

News

Pemerintah Aceh Bantu Dayah Terdampak Banjir di Aceh Tamiang

News

Garuda Indonesia Raih Persetujuan Restrukturisasi KIK-EBA

News

Wapres: Ekspor Produk UMKM Indonesia hanya 15%, Tertinggal Jauh dari Singapura

News

Purna Praja Diminta Jaga Kekompakan dan Etos Kerja

News

Apresiasi Seller Marketplace, SiCepat Ekspres Bagikan Hadiah Rp5 Miliar

News

FORDASI Menuju Persatuan dan Kesejahteraan Bangsa

News

Gubernur Harapkan PBSI Aceh Mampu Lahirkan Atlet Berprestasi

News

BNNK Pijay Bahas Bahaya Narkoba Bersama Lintas Ormas Dan OKP