Pembangunan IKN Nusantara Dimulai 2023, Butuh 200 Ribu Lebih Pekerja - NOA.co.id
https://pagead2.googlesyndication.com/pagead/js/adsbygoogle.js?client=ca-pub-3737086233511293
   

Home / News

Jumat, 3 Juni 2022 - 17:49 WIB

Pembangunan IKN Nusantara Dimulai 2023, Butuh 200 Ribu Lebih Pekerja

REDAKSI

JAKARTA – Kepala Otorita Ibu Kota Negara (IKN) Nusantara , Bambang Susanto mengungkapkan, pembangunan gedung-gedung perkantoran di Ibu Kota Negara (IKN) Nusantara bakal dimulai pada awal tahun 2023. Pembangunan awal ini diproyeksi bisa menyerap hingga 200 ribu orang pekerja .

“Nanti akan ada jumlah yang cukup besar untuk pekerja di lapangan, jadi diperkirakan di tahun 2023 itu kami akan menampung sekitar 150 hingga 200 ribu pekerja di lapangan,” ujar Bambang dalam Konferensi persnya secara virtual melalui kanal YouTube Sekretariat Presiden, Jumat (3/6/2022).

Baca Juga :  Dari Batu Bara hingga Emas, Harta Karun Tanah Borneo Bakal Hantarkan RI jadi Negara Maju

Baca Juga: Ambiguitas Kedudukan Pemerintahan Otorita IKN Nusantara

Lebih lanjut Bambang menjelaskan, dalam masa pembangunan IKN Nusantara memang cukup banyak dibutuhkan tenaga kerja, hal itu dikarenakan objek pekerjaan yang cukup banyak dan target penyelesaian tahap awal yang harus rampung pada tahun 2024 mendatang.

“Kenapa sebanyak itu karena memang waktunya sempit dan kita harus mencapai beberapa target, oleh karenya jumlah pekerja dan jumlah material juga akan cukup banyak,” sambungnya.

Baca Juga :  Intip Sederet Fasilitas PNS di Ibu Kota Baru, Yakin Nggak Mau Pindah?

Diterangkan juga olehnya, Presiden Joko Widodo (Jokowi) juga meminta untuk tetap memperhatikan kondisi lingkungan hidup maupun proses interaksi yang dilakukan para pekerja kepada masyarakat setempat.

“Kami juga mengharapkan nantinya ada pola-pola dimana masyarakat nanti juga bisa terlibat langsung dalam pembangunan ini, dan itu sedang dimatangkan oleh tim transisi,” paparnya.

Baca Juga: Bangun IKN Nusantara Pakai Duit APBN, Begini Tahapannya

Meski demikian terang Bambang, bahwa proses pembangunan IKN Nusantara juga bakal dilakukan mulai pada semester II tahun ini 2022. Namun konstruksi awal pada tahun ini bakal berfokus untuk membangun infrastruktur jalan, sebagai urat nadi akses logistik maupun material yang masuk.

Baca Juga :  Asisten III Tinjau Donor Darah di Dinas Pertanahan, Terkumpul 26 Kantong

“(Pembangunan semester II 2022) Khususnya menyangkut pematangan tanah atau line development, kemudian akses yang penting logistik, kemudian beberapa jalur-jalur untuk infrastruktur juga kita buat,” pungkasnya.

(akr)

Sumber Berita

Share :

Baca Juga

News

Sekda Buka Rapat Evaluasi Percepatan Capaian MCP KPK se-Aceh

News

Ketua Komite I DPD RI Fachrul Razi Kumpulkan Wartawan Online Di Lhokseumawe, Ada Apa?

News

Jelang Pemilihan Umum, Politik Aceh Besar Kondusif

News

Pacu Literasi Investasi, MNC AM & MNC Sekuritas Gandeng BEI Kepri Gelar Webinar Sekolah Reksa Dana

News

VIDEO: Kesaksian Korban Penembakan di Stasiun Kereta New York

News

Turki Setop Sidang Pembunuh Khashoggi, Limpahkan Kasus ke Saudi

News

Pj Gubernur Lantik Penjabat Bupati Pidie dan Aceh Jaya

News

Upacara HSN Dihadiri Ratusan Santri Bersarung Berlangsung Dengan Khidmat

You cannot copy content of this page

error: Content is protected !!