Home / Daerah

Rabu, 7 Agustus 2024 - 21:45 WIB

Panwaslih Pidie Jaya Pantau Rekapitulasi Daftar Pemilih Hasil Pemutakhiran

REDAKSI

Panitia Pengawas Pemilihan Kabupaten Pidie Jaya menghadiri rapat pleno terbuka Rekapitulasi daftar pemilih hasil pemutakhiran ( DPHP) pilkada 2024. Foto: Muhammad Rissan/NOA.co.id

Panitia Pengawas Pemilihan Kabupaten Pidie Jaya menghadiri rapat pleno terbuka Rekapitulasi daftar pemilih hasil pemutakhiran ( DPHP) pilkada 2024. Foto: Muhammad Rissan/NOA.co.id

Pidie Jaya – Panitia Pengawas Pemilihan (Panwaslih) Kabupaten Pidie Jaya menghadiri rapat pleno terbuka Rekapitulasi daftar pemilih hasil pemutakhiran ( DPHP) untuk pilkada 2024. Meurah Dua, Rabu ( 7/8/2024).

Kordiv Penanganan Pelanggan, data dan informasi Panwaslih Pidie Jaya Nashrullah, SE kepada media ini mengatakan, Panitia Pemilihan Kecamatan (PPK) pilkada 2024 telah rampung menyelesaikan Rekapitulasi DPHP untuk tahap awal,

“Alhamdulillah teman teman PPK hari ini telah rampung di tahap awal ” sebut Nasrullah yang juga wakordiv Pencegahan, partisipasi masyarakat dan Humas Panwaslih Pidie Jaya .

Baca Juga :  Ketua DPW Gibran Center Aceh: Kita Dukung Makan Gratis se Indonesia

Kaki dari panwaslih akan terus mengawasi jalannya proses dalam menghadapi Pilkada 2024, untuk menghindari human eror (lalai) pada saat di hari pemilihan pemungutan suara. Imbuhnya

Sementara itu, ketua PPK Kecamatan Meurah dua, Muhammad Kasem, dalam kesempatan tersebut mengatakan, rapat pleno terbuka DPHP turut juga di hadiri oleh para muspika kecamatan diantaranya, camat, danramil dan Kapolsek Kecamatan Meurah dua serta Panwaslih Kabupaten.

Baca Juga :  Ketua PWI Aceh : 45 Media Siber dan Cetak di Aceh Terverifikasi Administrasi dan Faktual Dewan Pers

“Rekapitulasi DPHP ini baru terlaksana di tingkat Kecamatan dan ini belum selesai masih ada rekapitulasi di tingkat Kabupaten nantinya,” ujar Kasem.

Ditempat terpisah, Khairuddin, S. P.di selaku Kordiv Hukum dan penyelesaian sengketa dan Wakordiv SDM, Organisasi dan Pusdiklat Panwaslih Pidie Jaya menambahkan, Rekapitulasi DPHP yang telah rampung di plenokan oleh PPK kecamatan nanti pasti akan ada perubahan di pleno di tingkat kabupaten.

Baca Juga :  Ratusan Hektar Sawah di Nagan Raya Kekeringan, Nurchalis Minta Pemerintah Beri Solusi

“Bisa di pastikan ini belum 100 % rampung, nanti pada saat pleno kebupaten mungkin angkanya akan berubah, dimana bisa bertambah atau berkurang dengan di sebabkan ada yang pindah atau meningal dunia” jelasnya

“Untuk itu kami dari Panwaslih berharap kepada masyarakat Pidie Jaya agar dirinya terdata dan masuk dalam daftar pemilih, sehingga nantinya tidak ada yang hilang haknya dalam menentukan pilihannya di Pilkada nanti,” pungkasnya.

Penulis: Muhammad Rissan

Editor: Amiruddin MK

Share :

Baca Juga

Daerah

Pj Bupati Simeulue Sampaikan LKPJ Tahun 2023

Daerah

Salam Hangat dari Doha, Kolonel Arh Tengku Sony: Selamat Hari Raya Idul Fitri 1446 H

Aceh Barat

Sekda Aceh Barat Buka Turnamen Bulutangkis Antar Instansi

Daerah

Kadisdik Aceh Ingatkan Pentingnya Literasi dan Numerasi Sebagai Tolok Ukur Kemajuan Pendidikan

Daerah

SPS Aceh Jalin Kerjasama dengan Forum PRB Aceh, Ini Tujuannya!

Daerah

Dewan Minta Polisi Ungkap Pelaku Begal di Simeulue

Daerah

Masyarakat Banda Aceh Mulai menikmati Wifi Gratis di Blang Padang

Daerah

Program Sekolah Ramah HAM, Untuk Siapa?