Home / Pemerintah

Rabu, 28 Februari 2024 - 16:08 WIB

NGOPI Ajang Silaturahmi Pj Bupati Pidie dengan Tokoh Masyarakat

REDAKSI

Pidie – Kegiatan ini dalam rangka persiapan menyambut Ramadhan 1445 H/2024 M, Pemkab Pidie mengajak para pengusaha, tokoh masyarakat, politikus, maupun orang yang mampu lainnya untuk berpartisipasi menyemarakkan meugang akbar.

Hal ini dimaksudkan guna membantu kaum fakir miskin, agar mereka, saudara-saudara kita tersebut bisa memperoleh daging di hari meugang nanti, jelas Kadis Syariat Islam (DSI) Pidie, drh. H. Fazli, M.Si., Senin (26/02/2024) tentang kunjungan Pj Bupati bersama Sekda ke Darul Aitam Padang Tiji pada Minggu kemarin.

Kegiatan bertajuk Ngobrol Pidie (NGOPI) tentang meugang akbar ini sekaligus untuk bersilaturahmi dengan para tokoh masyarakat Padang Tiji, bagaimana agar bisa mengaktifkan kembali Pesantren Darul Aitam sebagai aset masyarakat Padang Tiji yang luar biasa.

Baca Juga :  Pemerintah Aceh Dukung Program Organisasi Dunia Melayu Dunia Islam

“Darul Aitam ini berada diatas lahan lebih kurang 12 Ha, sebagai tempat mendidik generasi muda kita, terutama anak-anak yatim”, ungkap Kepala DSI.

Kedatangan Pj Bupati, Ir. Wahyudi Adisiswanto, M.Si., bersama Sekda, Drs. Samsul Azhar, untuk mencari masukan dan solusi bersama pengurus dan para tokoh masyarakat di sana.

“Jadi silaturahmi bertajuk NGOPI ini untuk mencari solusi bersama para tokoh, agar Pesantren Darul Aitam bisa aktif kembali”, sebut H. Fazli.

Selain itu juga terkait pelaksanaan meugang akbar menjelang ramadhan. Ada tokoh, pengusaha dan elemen lainnya yang mampu untuk diajak berpartisipasi.

“Pj Bupati, bapak Wahyudi Adisiswanto, pada kesempatan itu juga mengajak mereka yang mampu untuk berpartisipasi dalam pelaksanaan meugang akbar Kabupaten Pidie”, terang Kepala DSI Pidie, H. Fazli, yang juga Ketua Panpel meugang akbar 1445 H/2024 M Kabupaten Pidie.

Baca Juga :  Pemkab Aceh Besar Gelar Apel Hari Anak Nasional

Tentang meugang akbar, H, Fazli memaparkan gambaran kegiatan, bahwa kegiatan tersebut dalam rangka membantu meringankan beban bagi masyarakat kurang mampu (fakir miskin) serta memberikan suatu kebahagiaan bagi mereka dalam menyambut bulan suci Ramadhan tahun 1445 H/2024 M.

Dikatakan juga, Pemkab Pidie bersama BUMN, BUMD, Instansi Vertikal, Tokoh Masyarakat serta mereka yang mempunyai kemampuan dimanapun berada, bermaksud menyelenggarakan meugang akbar yang dipusatkan di Masjid Agung Al-Falah Sigli dan Masjid Masjid Kecamatan.

“Direncanakan Pemkab menyembelih 40 ekor sapi yang diperuntukkan kepada 3.000 KK yang tersebar di 23 kecamatan, dimana penerimanya sendiri telah ditetapkan oleh pihak Kecamatan masing masing, dan mekanisme penyaluran diserahkan kepada pihak Kecamatan yang dipusatkan di Masjid atau atau disesuaikan”, jelasnya lagi.

Baca Juga :  Pemkab Aceh Barat Serahkan SK Kepada 39 Tenaga PPPK

Pemkab telah menyediakan 25 ekor sapi, sisanya 15 ekor lagi diharapkan bantuan dari para donatur yang ingin berinfak sebagai investasi akhirat, imbuh Ketua Panpel.

“Sedangkan pelaksanaan direncanakan pada H-2 Ramadhan 1445 H/ 2024 M atau hari pertama meugang, Minggu 10 Maret 2024”, pungkas H. Fazli.

Hadir pada kegiatan itu bersama Pj Bupati, Sekda dan Kepala DSI, yaitu Kepala MUQ Pidie, Dr. Imran Abubakar, Politisi asal Padang Tiji, Khalid, S.Pd.I., Pengusaha Pidie, Ir. H. Zakaria, Camat Padang Tiji, Asriadi, S.Sos., Pengurus Darul Aitam, serta Imum Mukim, Keuchik dan para tokoh masyarakat setempat. (Hasballah B)

Editor: Nazar

Share :

Baca Juga

Pemerintah

Pj Gubernur Lantik Azwardi Sebagai Pj Sekda Aceh 

Aceh Besar

Pj Bupati Tanam Padi dengan Rice Transplanter di Gampong Bueng

Pemerintah

Pj Gubernur Serahkan SK Pengangkatan PPPK di Aceh Tengah

Pemerintah

Apel Perdana, Wabup Pidie Jaya Ingatkan Transparansi Pengelolaan Aset Daerah

Nasional

Penahanan Ijajah Oleh Perusahaan, Berpotensi mencederai hak asasi manusia

Aceh Besar

Bersama Danlanud, Pj Bupati Iswanto Ikuti Trail Adventure Hari Bakti ke-76 TNI AU

Aceh Barat

Upacara Peringatan detik-detik Proklamasi Kemerdekaan Republik Indonesia ke-78 tahun 2023 tingkat Kabupaten Aceh Barat berlangsung Khidmat

Aceh Besar

Pidato Perdana Syech Muharram,,Pastikan Bangun Kembali IPDN di Kota Jantho