Menko Airlangga Sambut Baik Kerja Sama Ekonomi Digital dengan China - NOA.co.id
https://pagead2.googlesyndication.com/pagead/js/adsbygoogle.js?client=ca-pub-3737086233511293
   

Home / News

Rabu, 13 April 2022 - 10:37 WIB

Menko Airlangga Sambut Baik Kerja Sama Ekonomi Digital dengan China

REDAKSI

JAKARTA – Kerja sama dagang antara Indonesia dan Republik Rakyat Tiongkok (RRT) atau China telah terjalin dengan erat dalam rentang waktu yang lama. Sebagai salah satu satu mitra dagang terbesar bagi Indonesia, investasi China juga meningkat dan termasuk dalam lima besar.

Menteri Koordinator Bidang Perekonomian, Airlangga Hartarto menyampaikan apresiasi karena nilai perdagangan yang signifikan hingga mencapai USD 100 miliar. Hal ini diungkapkan oleh Menko Airlangga saat menerima kunjungan diplomatik dari Duta Besar RRT untuk Indonesia, Lu Kang, Selasa (12/4).

Baca Juga :  Bincang Pagi Dengan Forkompinkab, Kadin Abdya: Akan Dukung Program Pj Kembangkan UMKM

Baca Juga: China Disebut Ngatur-ngatur Indonesia, Luhut: Jangan Asal Ngomong

Pengembangan kerja sama antara kedua negara dan diskusi terkait penyelenggaraan Presidensi G20 Indonesia menjadi topik utama dalam pertemuan tersebut. Salah satu investasi China yakni terkait hilirisasi industri dan pembukaan politeknik industri memiliki dampak pada peningkatan kapasitas pendidikan.

“Investasi tersebut membuka peluang bagi ekspor Indonesia untuk dapat beralih dari bahan baku menjadi produk olahan. Selain itu, contohnya, investasi Tiongkok yang ramah lingkungan yakni pembangunan industri dan kemitraan dengan Tiongkok di Bintan untuk pengolahan bauksit,” ujar Airlangga.

Baca Juga :  JPU Kejari Jantho, Membacakan Tuntutan Pidana Mati Atas TPN

Pada pertemuan tersebut, Airlangga mengharapkan dukungan RRT dalam penyelenggaraan Presidensi G20 Indonesia tahun ini. Terlebih di tengah tensi geopolitik yang meningkat berkenaan dengan konflik di Ukraina. Pengaruh konflik tersebut dalam pembahasan Forum G20 menjadi penting, terutama pada isu yang memiliki dampak terhadap ekonomi dunia terkait dengan energi, komoditi pangan, dan inflasi.

“Indonesia telah mengundang seluruh Kepala Negara/Kepala Pemerintahan G20 untuk hadir dan berharap Presiden RRT juga dapat hadir pada penyelenggaraan Presidensi G20 Indonesia,” ungkap Airlangga.

Baca Juga :  Sempat Bangkit, Harga Batu Bara Hari Ini Rebah Lagi

Selain itu, Airlangga juga membahas terkait program-program di bidang ekonomi, infrastruktur, pangan, nilai tambah industri, hilirisasi, dan metal yang memiliki kesamaan dengan China

“Saat ini China berupaya mengatasi kemiskinan. Pemerintah China tertarik untuk terlibat dalam investasi terutama perumahan di Kalimantan untuk industri,” ungkap Dubes Lu Kang.

Sumber Berita

Share :

Baca Juga

News

FOTO: Pedemo Dirikan Tenda di Depan Kantor Presiden Sri Lanka

News

Satgas Waspada Investasi Temukan 7 Investasi Bodong dan 100 Rentenir Digital

News

Banjarnegara Pasok Cabai Merah Keriting dan Cabai Rawit Hijau Belasan Ton Setiap Hari ke Jabodetabek

News

Kemlu Ungkap Kondisi Ratusan WNI di Sri Lanka Usai Krisis Memburuk

News

BRA Komit Cari Lapangan Kerja Bagi Mantan GAM dan anak Korban Konflik

News

Dubes Ukraina Jawab Tuduhan Azov Neo-Nazi: Di Sana Juga Ada Muslim

Nasional

Mendag, Indonesia Perlu Mengantisipasi Tren Pelemahan Perekonomian Global  

News

Rusia Beberkan Masalah di Eropa jika Finlandia-Swedia Gabung NATO

You cannot copy content of this page

error: Content is protected !!