Menjadi Wartawan, Terlihat Mudah tapi Menantang - NOA.co.id
   

Home / Daerah

Jumat, 29 Desember 2023 - 09:00 WIB

Menjadi Wartawan, Terlihat Mudah tapi Menantang

REDAKSI

Banda Aceh – Sayful Ansari (38 tahun) sudah bergabung dengan dunia jurnalistik sejak 21 tahun silam, pada saat ia masih menjalani pendidikan S1 di kampus UMSU Sumatera Utara.

Menurutnya, menjadi seorang wartawan itu sangat menarik. Ia mengaku sangat tertarik melihat kerja-kerja wartawan yang meliput berita di Kota Banda Aceh, yang setiap hari menenteng kamera dan id card ke berbagai lokasi yang dianggap perlu diliput.

Baca Juga :  Pantau Proyek Tebing di Krueng Peudada Bireun, H Muklis Takabeya : Progresnya Sudah 80 Persen

Melihat aktivitas wartawan yang bebas mengunjungi berbagai tempat, termasuk bertemu dengan para pejabat, yang mana tidak semua orang bisa melakukannya, membuat Sayful Ansari tertarik dan mencoba berkarir di salah satu media di wilayah Banda Aceh.

“Dan sejak bergabung dengan dunia jurnaslistik, alhamdulillah apa yang saya bayangkan sebelum bergabung yaitu kemudahan-kemudahan tadi, itu saya rasakan sendiri,” katanya saat wawancara dengan NOA.CO.ID, Kamis 29 Desember 2023.

Baca Juga :  Personel Polres Aceh Jaya Salurkan Bantuan Kemanusiaan kepada Tukang Becak

Selain itu, kata Sayful Ansari, tentu ada tantangan tantangan yang harus dihadapi pada ketika sudah menjadi wartawan. Terutama saat harus mencari mengejar narasumber untuk berita tertentu yang dianggap menarik untuk diinformasikan.

“Ada tantangan yang berat dan menantang, tapi kalau sudah terbiasa, itu seperti kebutuhan, bukan tantangan yang menjadi beban pikiran,” tuturnya.

Baca Juga :  Masyarakat Masih Butuh Sosok Wahyudi Adisiswanto

Sayful Ansari mengungkap, selama ini padangan orang terhadap dirinya yang memilih jadi wartawan juga positif dan mendapat dukungan serta apresiasi untuk terus memberikan informasi yang layak kepada publik.

“Sensasi yang luar biasa, terlihat mudah tapi menantang. Kita juga menjadi harapan orang-orang untuk menyampaikan informasi yang dibutuhkan dan menarik,” pungkasnya.

Share :

Baca Juga

Daerah

Wakili Pangdam, Kasdam IM Pimpin Acara Penutupan Apel Komandan Satuan

Daerah

Festival Kreativitas Sumpah Pemuda KNPI Aceh: Sepakbola hingga Kompetisi Reels, Catat Tanggalnya

Daerah

Pj Gubernur, Sekda dan Kepala SKPA Safari Silaturrahmi ke Forkopimda

Aceh Barat

BPS Aceh Barat Evaluasi Petugas Pendataan SEP 2024

Daerah

Ombudsman RI Perwakilan Aceh Pantau Pelayanan Haji 2023

Daerah

Inspektur Kodam Iskandar Muda Hadiri Jamuan Makan Malam Bersama Paskibraka Provinsi Aceh
penjabat-bupati-aceh-barat

Aceh Barat

Pemkab Aceh Barat Siap Implementasikan Komitmen Pemberantasan Korupsi dengan KPK RI

Aceh Timur

Polisi Selidiki Penyebab Terbakarnya Pintu Kantor Camat Darul Falah