Home / News / Tni-Polri

Minggu, 16 Maret 2025 - 11:26 WIB

Mengenal Briptu Kevin Hidayatullah, Polisi di Aceh yang Aktif Mengajar Ngaji di Masjid Raya Baiturrahman

REDAKSI

Mengenal Briptu Kevin Hidayatullah, Polisi di Aceh yang Aktif Mengajar Ngaji di Masjid Raya Baiturrahman. Foto: Dok. Humas Polda Aceh

Mengenal Briptu Kevin Hidayatullah, Polisi di Aceh yang Aktif Mengajar Ngaji di Masjid Raya Baiturrahman. Foto: Dok. Humas Polda Aceh

Banda Aceh – Kevin Hidayatullah merupakan anggota Polri berpangkat Briptu. Saat ini ia bertugas di Bidang Hubungan Masyarakat (Bidhumas) Polda Aceh, yang dikenal aktif dalam berbagai kegiatan keagamaan, terutama dalam membimbing anak-anak dan remaja dalam membaca Al-Qur’an.

Sosok polisi muda kelahiran 1998 ini merupakan alumni Diktukba Polri Sekolah Polisi Negara (SPN) Seulawah tahun 2016 atau angkatan 41.

Di tengah kesibukannya sebagai anggota Polri, Briptu Kevin tetap meluangkan waktunya untuk hal-hal positif, salah satunya adalah mengajar anak-anak mengaji di Masjid Raya Baiturrahman Banda Aceh.

Baca Juga :  Kapolda Aceh dan Pangdam IM Semangati Vaksinator di LPMP Aceh

Dedikasinya dalam mengajarkan ilmu agama tidak hanya dilakukan di masjid, tetapi juga melalui berbagai kegiatan sosial yang melibatkan masyarakat sekitar.

“Kegiatan ini merupakan bentuk ibadah sekaligus pengabdian saya kepada masyarakat. Saya ingin berbagi ilmu agar generasi muda Aceh semakin mencintai Al-Qur’an,” ujar Briptu Kevin saat ditemui di Banda Aceh, Sabtu, 15 Maret 2025.

Baca Juga :  Polda Aceh akan Gelar Bhayangkara Fest 2023, Ini Jadwalnya!

Menurut alumni SMK N 1 Banda Aceh itu, keseimbangan antara tugas sebagai anggota kepolisian dan kegiatan keagamaan sangat penting. Dengan aktif mengajar mengaji, ia berharap dapat memberikan dampak positif bagi masyarakat, khususnya anak-anak dan remaja di Banda Aceh.

Briptu Kevin juga menekankan bahwa, polisi bukan hanya bertugas menegakkan hukum, tetapi juga memiliki peran dalam membangun moral dan spiritual masyarakat.

“Polisi adalah bagian dari masyarakat. Selain menjaga keamanan, kami juga harus menjadi contoh yang baik dalam kehidupan bermasyarakat,” tambahnya.

Baca Juga :  Pangdam IM Buka Turnamen Ketangkasan Golf Semarak Kemerdekaan Wilayah Kodam Iskandar Muda tahun 2023

Kehadiran Briptu Kevin sebagai pengajar mengaji di Masjid Raya Baiturrahman mendapatkan apresiasi dari jemaah dan pengurus masjid. Mereka menilai bahwa perannya sangat membantu dalam meningkatkan pemahaman agama di kalangan generasi muda.

Dengan kiprah yang dilakukannya, Briptu Kevin Hidayatullah membuktikan bahwa seorang polisi tidak hanya bisa melayani dan mengayomi dengan tindakan, tetapi juga melalui ilmu dan keteladanan dalam kehidupan sehari-hari.

Editor: Amiruddin. MK

Share :

Baca Juga

Tni-Polri

Peringati Idul Adha dan Hari Bhayangkara, Polri Distribusikan 9.300 Hewan Kurban ke Seluruh Indonesia

Daerah

Danrem Lilawangsa, Pengamanan Pilkada Serentak Akan Libatkan Ribuan Babinsa TNI

Daerah

Forum PTKIS Aceh Laksanakan Musyawarah

Sosial

Kapolda Aceh Tinjau Kegiatan Vaksinasi di Dayah Terpadu Darul Abrar

Tni-Polri

Kapendam IM Gelar Silaturrahmi dengan Insan Pers

Aceh Barat Daya

Respon Cepat TNI Evakuasi Puluhan Rumah Terdampak Badai

Tni-Polri

Kabid Humas: DPO KPK yang Ditangkap di Aceh Sudah Dibawa ke Jakarta

Tni-Polri

Kapolda Aceh Berikan Santunan untuk Ayah Rahmat Aulia