Masyarakat Diminta Cek dan Pastikan Data Pemilih, Ini Imbauan Ketua Panwaslih Simeulue - NOA.co.id
   

Home / News

Kamis, 24 Oktober 2024 - 21:37 WIB

Masyarakat Diminta Cek dan Pastikan Data Pemilih, Ini Imbauan Ketua Panwaslih Simeulue

AGAMSYAH

Ketua Panwaslih Simeulue Ahmad Ritauddin S.H. Foto: Agamsyah/Noa.co.id.

Ketua Panwaslih Simeulue Ahmad Ritauddin S.H. Foto: Agamsyah/Noa.co.id.

Simeulue – Panitia Pengawas Pemilihan (Panwaslih) Kabupaten Simeulue, mengimbau masyarakat  yang telah memiliki hak pilih agar dapat cek kembali dan memastikan dirinya terdaftar dalam daftar pemilih tetap (DPT) sesuai Lokasi Pemilih, KTP-el, KK, biodata penduduk, atau Identitas Kependudukan Digital (IKD).

Kepada Noa.co.id Ketua Panwaslih Kabupaten Simeulue, Ahmad Ritauddin, SH mengatakan, masyarakat Kabupaten Simeulue jangan sampai kehilangan hak pilihnya, karena, keadaan tertentu Pemilih tidak dapat menggunakan haknya untuk memilih di Tempat Pemungutan Suara (TPS) tempat yang bersangkutan terdaftar, sehingga memberikan suara di TPS lain.

Baca Juga :  Kewenangan Jalan 30 Baiknya Dialihkan ke Provinsi 

“Maka diharapkan Pemilih harus segera melaporkan kepada PPS, PPK, atau KIP Kabupaten tempat asal atau tempat tujuan  paling lambat 30 (tiga puluh) hari sebelum hari pemungutan suara, sesuai dengan Regulasi yang ada yaitu Peraturan Komisi Pemilihan Umum (PKPU) nomor 7 tahun 2024 tentang Penyusunan Daftar Pemilih Dalam Penyelenggaraan Pemilihan Gubernur dan Wakil Gubernur, Bupati Dan Wakil Bupati, Serta Walikota Dan Wakil Walikota,” kata Erick, sapaan akrab Ahmad Ritauddin, Kamis (24/10/2024).

Baca Juga :  Kabel Listrik Jatuh, PLN Sinabang Abaikan Keluhan Warga

Ia melanjutkan, jika ada warga yang belum terdaftar dalam data pemilih, masih ada kesempatan untuk melaporkannya, dengan cara mendatangi Sekretariat Panwaslih baik yang ada di Kabupaten sampai dengan Pengawas Pemilihan Lapangan (PPL) di tingkat Desa.

Baca Juga :  Polisi Mulai Selidiki Penjualan Lahan di Simeulue

“Kita siap mengawal hak pilih seluruh masyarakat simeulue dan kita akan bangun komunikasi, koordinasi dan bersinergi dengan KIP Simeulue untuk segera menindak lanjutinya” ujar Erick.

Selain itu, Ketua Panwaslih menekankan, pentingnya masyarakat kabupaten Simeulue untuk dapat memberikan hak pilihnya dan meminta warga untuk tidak Golput.

“Karena, untuk menentukan pimpinan daerah dalam lima tahun ke depan berada di tangan kita masyarakat kabupaten Simeulue,” pangkasnya.

Editor: Amiruddin. MK

Share :

Baca Juga

News

Laga Tanding Ulang Tim Mupabar Maju Ke semifinal, AHY Cup Semakin Seru, Mulba Maju Ke Final

Aceh Barat Daya

Puluhan Anak Yatim di Desa Alue Pisang Dapat Santunan

News

Pesona Taman Krueng Baro, Daya Tarik Baru Warga Kota Sigli

News

Konsisten Berinovasi, MNC Life Sukses Raih 11th Infobank Digital Brand Award 2022

News

Masa Bodoh Ancaman Rusia, Swedia-Finlandia Makin Dekati NATO

News

Cabuli Anak Dibawah Umur,  Kakek 53 Tahun Dibekuk Polisi

News

Blok AUKUS Berencana Bikin Rudal Hipersonik Saingi Rusia-China

News

Kasubsektor Banda Baro Ajak Mahasiswa KKN Unimal Sosialisasi Vaksin ke Masyarakat