Luapan Air Sungai Peunalom Tangse, Tiga Gampong Terendam - NOA.co.id
   

Home / Peristiwa

Sabtu, 30 Oktober 2021 - 01:10 WIB

Luapan Air Sungai Peunalom Tangse, Tiga Gampong Terendam

REDAKSI

NOA | Sigli – Hujan deras mengguyur wilayah Kecamatan Tangse, Pidie, Provinsi Aceh, pada Jumat 29/10 sore, menyebabkan air sungai Krueng Peunalom meluap dan mengakibatkan tiga gampong di wilayah Kecamatan tersebut terdampak banjir.

Danramil 16/Tangse Kodim 0102/Pidie Kapten Inf Dominggus Pardiara mengatakan, hujan deras yang terjadi pada Jumat sore mengakibatkan air sungai meluap dengan membawa lumpur menuju ke badan Jalan dan menggenangi beberapa rumah warga.

“Tiga gampong yang terdampak banjir, Gampong Peunalom I, Pulo Mesjid, dan Gampong Layan. Sedangkan Ketinggian luapan air sungai mencapai 10 hingga15 cm,yang mengakibatkan akses jalan dari Gampong Peunalom I menuju Gampong Peunalom II untuk sementara lumpuh,” ungkap Danramil saat dikonfirmasi awak media NOA.co.id, Jum’at (29/10/2021) malam.

Baca Juga :  Ancam Bunuh Wartawan, PWI Pidie Kecam Tindakan Kabid PAUD dan PNF Disdikbud Pidie

Danramil juga menjelaskan, Tidak ada korban jiwa dalam kejadian ini. Kerugian materil sedang didata oleh perangkat gampong setempat.

“Untuk saat ini masyarakat belum ada yang mengungsi dan masih berada dirumahnya masing-masing, sembari saling membantu menyingkirkan batang kayu dan membersihkan Material banjir yang menggenangi badan jalan dan rumah warga,” terangnya.

Baca Juga :  Terkait Temuan Jasad Bayi, Polres Nagan Raya Bentuk Tim

Meskipun saat ini air sudah surut, pihak Koramil tetap menghimbau warga untuk tetap waspada, pasalnya hujan diperkirakan masih akan turun kembali, sehingga warga harus mengantisipasi apabila terjadi banjir susulan.

Lebih lanjut Danramil mengatakan, pihaknya serta Polsek Tangse saat ini tengah memonitor wilayah yang terdampak banjir, guna memastikan perkembangan situasi terkini dilokasi.

Baca Juga :  Tiga Pelajar Meninggal Dunia akibat Laka Lantas di Aceh Barat  

“Apabila kembali turun hujan, dikhawatirkan akan terjadi banjir yang lebih besar, sehingga masyarakat akan kita evakuasi ke lokasi yang lebih aman,” tutup Danramil.

Sementara Informasi diperoleh media ini, beberapa ruas jalan di Tangse tergenang dan berlumpur akibat luapan sungai Peunalom, juga rumah warga sekitar sempat dimasuki air dan endapan lumpur sungai tersebut.

Koramil bersama Polsek turut membantu warga dan memantau situasi, sebut M. Nazar, warga Tangse. (AA)

Share :

Baca Juga

Internasional

Hilang di perairan Aceh saat menuju Oman, Basarnas cari ABK asing

Hukrim

SAPA Desak Hukuman Mati untuk Pelaku Penembakan Warga Aceh di Tangerang

Peristiwa

Pemkab Aceh Besar Lepas 408 Jamaah Haji

Aceh Timur

Seorang Warga Indra Makmu Jadi Korban Perampasan Dan Kekerasan

Aceh Barat

Atap Mal Pelayanan Publik Aceh Barat Diterjang Badai

Peristiwa

Colt Diesel Ringsek Akibat Terbalik di Lambaro, Penumpang Mengalami Luka

Peristiwa

Atap Bangunan Milik Warga di Pulo Aceh Diterjang Badai Hingga Puluhan Meter

Peristiwa

Bantuan Kemanusian dari Polda Aceh untuk Korban Bencana Tiba di Sumbar

You cannot copy content of this page

error: Content is protected !!