Liga Inggris: Arsenal Vs Everton 1-1 pada Babak Pertama - NOA.co.id
   

Home / Sport

Minggu, 19 Mei 2024 - 23:54 WIB

Liga Inggris: Arsenal Vs Everton 1-1 pada Babak Pertama

REDAKSI

Foto: Arsenal FC via Getty Images/David Price

Foto: Arsenal FC via Getty Images/David Price

NOA.co.id – Arsenal vs Everton 1-1 saat jeda babak pertama. The Gunners sempat tertinggal lebih dulu dari gol Idrissa Gueye sebelum membalas lewat Takehiro Tomiyasu.

Arsenal menjamu Everton pada pekan terakhir Premier League 2023/2024 di Emirates Stadium, Minggu (19/5/2024). The Gunners masih terlibat pesaingan gelar dengan Manchester City yang di saat bersamaan melawan West Ham United.

The Gunners yang butuh kemenangan langsung tampil menekan di awal laga. Mereka punya peluang di awal laga

Takehiro Tomiyasu yang membantu serangan bisa menanduk bola umpan silang. Sundulannya tapi belum berbuah hasil karena melebar.

Baca Juga :  Pj Bupati Aceh Besar Buka Turnamen Sepakbola Oemar Diyan Cup V 2024

Arsenal terus menggempur Everton. The Toffes merespon dengan bermain rapat saat bertahan.

Jarrad Branthwaite membuat kesalahan yang hampir berakibat fatal di menit ke-11. Umpannya bisa dipotong oleh Kai Havertz bola lalu jatuh di kaki Declan Rice. Sepakan Rice justru lemah hingga mudah diamankan oleh Jordan Pickford.

Pickford kembali bikin penyelamatan di menit ke-15. Kali ini, ia bisa mencegah Seamus Coleman bikin gol bunuh diri. Pickford menepis bola umpan Martin Odegaard yang berbelok arah usai mengenai Coleman.

Baca Juga :  Man City Dijagokan Juara Liga Inggris

Everton bisa mencuri kesempatan di menit ke-31 lewat serangan balik cepat. Dominic Calvert-Lewin menusuk sebelum melepas sepakan mendatar.

Arsenal selamat dari kebobolan setalah tembakan Calvert-Lewin masih menerpa tiang. Bola muntah yang kembali disambar Calvert-Lewin juga melebar.

Gol!!! Everton bisa membobol gawang Arsenal di menit ke-40. Tendangan bebas Idrissa Gueye membentur Rice yang menjadi pagar betis. Bola yang berbelok arah bikin David Raya mati langkah hingga bersarang ke gawangnya.

Gol!!! Arsenal merespon dengan baik gol Everton. Umpan tarik Odegaard dari sisi kanan bisa disambar Tomiyasu untuk memperdayai Pickford di menit ke-43.

Baca Juga :  Pengurus KONI Kabupaten Nagan Raya akan menggelar Musyawarah Olahraga Kabupaten (Muskorkab) tahun 2022

Skor 1-1 mengakhiri babak pertama. Situasi ini bikin peluang Arsenal berat karena Man City mampu unggul 2-1 atas West Ham saat jeda.

Man City masih berada di puncak klasemen dengan 91 angka. Arsenal kini tertinggal empat poin.

Susunan Pemain
Arsenal: Raya, White, Saliba, Gabriel, Tomiyasu, Partey, Rice, Odegaard, Trossard, Martinelli, Havertz.

Everton: Pickford, Coleman, Tarkowski, Branthwaite, Young, Garner, Onana, Gueye, McNeil, Doucoure, Calvert-Lewin.

Sumber: Detikcom

Editor: Gito Rolis

Share :

Baca Juga

Daerah

Penutupan PON XXI di Aceh Berlangsung Meriah

Sport

PSKL Lampanah Menang Adu Penalti 3-1

Sport

Lumat Kota Lhokseumawe 3-1, Tim Volly Pidie kunci Tiket ke Final

Sport

SD Negeri Seumot Juara I Turnamen Sepak Bola SSB Sejati Cup 2024

Aceh Barat

Pemkab Aceh Barat Gelar Kegiatan Aneka Lomba Jelang HUT RI

Daerah

Pj Gubernur Aceh Apresiasi Peran Bank Aceh Dalam Mensukseskan PON XXI Aceh – Sumut

Aceh Barat

Jelang PON Aceh-Sumut ke 21 Pemerintah Aceh Barat Lakukan Persiapan

Aceh Timur

Hari Pertama Cabor Sepatu Roda, DKI Raih Tujuh Medali