Pidie – KIP Kabupaten Pidie akhirnya menggelar rekapitulasi suara hasil pemilu legislatif di Ruang Rapat DPRK Pidie, Jumat (1/3/2024).
Menurut Sekretaris KIP Neta Sapariti kemarin, Kamis (28/2), bahwa rencana pleno rekap suara dijadwalkan jumat pukul 09.00 Wib.
Pantauan Media ini dilokasi sejak pukul 09.00 pagi tadi, para undangan sudah tampak hadir, namun pelaksanaan acara baru di mulai pukul 11.30 WIB.
Pembukaan Rapat pleno terbuka di hadiri Komisioner KIP, Kapolres, Asisten, unsur DPRK, Panwaslih, unsur Partai dan undangan.
Ketua KIP Pidie Ramli, sampaikan sambutan antara lain terkait rekapitulasi suara di laksanakan selama lima hari (1-5) Maret 2024, terangnya.
“Karena hari ini Jumat, maka penghitungan suara di mulai pukul 14.30 WIB,” tutupnya. (Hasballah.B)