Aceh Barat Daya – Organisasi Masyarakat (Ormas) Gerakan Rakyat Indonesia Bersatu (GRIB) Jaya Kabupaten Aceh Barat Daya terus meningkatkan intensitas dalam pergerakan di Kabupaten setempat.
Salah satunya dengan terlibat langsung dalam pemenangan pasangan calon bupati Aceh Barat Daya, Salman Alfarisi-Yusran.
Selain mengawal kandidat bupati dan wakil bupati tersebut, GRIB Jaya Aceh Barat Daya juga ditekankan untuk menjaga kondusifitas menjelang perhelatan Pilkada serentak 2024 mendatang.
Penekanan tersebut disampaikan langsung Ketua DPC GRIB Jaya Kabupaten Aceh Barat Daya, Polem Muda Ahmad Yani saat pendaftaran pasangan SARAN di KIP Aceh Barat Daya, Kamis (29/8/2024).
“Kepada seluruh anggota GRIB Jaya Aceh Barat Daya ditekankan untuk senantiasa menjaga kondusifitas,” kata Polem Muda Ahmad Yani.
“Kondusifitas dalam rangka ikut menyukseskan Pilkada yang aman dan damai,” sambung Polem Muda didampingi Waka GRIB Jaya Aceh Barat Daya, Khairuddin.
Selain Ketua dan Wakil Ketua, pada kesempatan itu juga hadir Sekretaris, Mursidi, Bendahara Zainuddi.
Jug terlihat Ketua bidang OKK, Abdul serta puluhan anggota Satgas GRIB Jaya lainnya.
Polem Muda Ahmad Yani juga meminta seluruh GRIB Jaya tetap satu komando dalam ikut berperan aktif menjaga kondusifitas Aceh Barat Daya.
“Kita bukan organisasi preman tapi kita ada untuk ikut membangun Kabupaten Aceh Barat Daya,” tegas Polem.
Ia juga menyebutkan, salah satu bentuk partisipasi GRIB untuk kondusifitas dengan memberikan kenyamanan terhadap masyarakat Kabupaten Aceh Barat Daya.
Sementara itu, Waka GRIB Jaya Aceh Barat Daya, Khairuddin menambahkan, untuk Pilkada kedepan pihaknya tetap mendukung penuh pasangan Salman Alfarisi-Yusran.
“Hari ini kita kawal SARAN juga mengawal pesta demokrasi dengan aman untuk Aceh Barat Daya lebih baik,” kata Khairuddin.
Lebih serius , Khairuddin juga mengharapkan Pilkada serentak 2024 berjalan kondusif sama seperti elemen yang lain.
“Kami juga sangat berharap agar tercipta rasa aman dan damai dalam momentum menentukan nasib Kabupaten Aceh Barat Daya kedepan,” sebutnya.
Terakhir, Khairuddin berharap agar dalam Pilkada yang sehat akan melahirkan pemimpin yang amanah.
“Juga siap untuk membela dan memperjuangkan masyarkat secara keseluruhan,” tegas Khairuddin.
Editor: Amiruddin