Home / Tni-Polri

Rabu, 20 Desember 2023 - 20:34 WIB

Kapolda Aceh Pantau Situasi Perairan untuk Antisipasi Kedatangan Rohingya

REDAKSI

Kapolda Aceh Irjen Achmad Kartiko melaksanakan patroli udara untuk memantau situasi perairan dalam rangka mengantisipasi kedatangan pengungsi Rohingnya, Rabu, 20 Desember 2023.

Kabid Humas Polda Aceh Kombes Joko Krisdiyanto menyampaikan, patroli yang dilakukan Kapolda Aceh merupakan upaya dan bentuk tanggung jawabnya terhadap keamanan seiring banyaknya pengungsi Rohingya yang masuk ke Aceh.

Baca Juga :  Satlantas Polres Abdya Sambangi Latihan Paskibra 

“Patroli udara yang dilakukan Kapolda merupakan wujud tanggung jawabnya terhadap kondusifitas keamanan di wilayah Aceh, apalagi di tengah maraknya kedatangan pengungsi Rohingya di beberapa lokasi pesisir Aceh,” kata Joko, Rabu, 20 Desember 2023.
Lebih lanjut Joko meyebutkan, dengan menggunakan helikopter Polri AW 169, Kapolda Aceh didampingi Karo Ops, Dirpolairud, beserta Dirintelkam itu menyusuri perairan pesisir timur yang meliputi Banda Aceh, Aceh Besar, Pidie, Pidie Jaya, Bireuen, Lhokseumawe dan Aceh Timur.

Baca Juga :  Panglima TNI Hadiri Rapat Terbatas Bersama Presiden

“Kapolda melihat langsung situasi perairan yang berpotensi menjadi jalur masuknya pengungsi Rohingya, mulai dari Banda Aceh hingga Lhokseumawe. Mungkin secara continue juga akan dilakukan ke lokasi perairan lainnya yang juga berpotensi mendaratnya pengungsi Rohingya,” ujarnya.
Joko meminta masyarakat untuk ikut berperan menjaga keamanan dan ketertiban. Salah satunya dengan tidak bertindak anarkis terhadap para pengungsi Rohingya.

Baca Juga :  Dihadiri Sekda, Kodim 0107 Aceh Selatan Hibur Anak Yatim

Share :

Baca Juga

Tni-Polri

Kabid Propam Polda Aceh Sambangi Lapas Kelas IIA Banda Aceh

Aceh Barat Daya

Babinsa Bantu Tangani Lalulintas Dilokasi Banjir

Tni-Polri

Vaksinasi Booster di Aceh Capai 10.97 Persen

Peristiwa

Rescue Pemadam Evakuasi Jenazah Warga Aceh Besar, Kapolsek : Keluarga Menolak Untuk di Visum

Tni-Polri

Penjelasan Kodam IM Tentang Rangkaian HUT ke 77 TNI

Tni-Polri

Kapolsek Pantee Bidari Polres Aceh Timur Letak Batu Pertama Pembangunan Rumah Layak Huni

Daerah

Kasatgasopsda Ketupat Seulawah 2025 Tinjau Langsung Lokasi Wisata dan Pos Pengamanan

Tni-Polri

Operasi Keselamatan 2023 Berakhir: 42 Laka Lantas, 11 Meninggal Dunia