NOA | BLANGPIDIE – Kepala Dinas Pendidikan Aceh, Drs. Alhudri, MM mengatakan bahwa Dinas Pendidikan Aceh akan mengupayakan menyediakan mobil untuk antar jemput para siswa SLBN Abdya.
“Saya tidak berjanji, namun setelah kami melihat langsung kondisi di lapangan, Insya Allah akan kami upayakan 1 unit mobil antar jemput siswa,” kata Alhudri.
Hal itu disampaikan Kadisdik Aceh usai mengikuti zikir rutin bersama Sekda Aceh secara virtual di SLB Kabupaten Aceh Barat Daya (Abdya), Jumat 4 Maret 2022. SLB tersebut terdiri dari SDLB, SMPLB, dan SMALB dengan jumlah siswa 118 orang.
Kadisdik dalam kunjungan tersebut menyampaikan terimakasih kepada para guru dan tenaga kependidikan di SLB Abdya yang telah mendidik dan merawat para siswa/i memiliki kebutuhan khusus. Dia berharap agar anak-anak SLB kelak menjadi anak yang mandiri.
“Kami sangat mengapresiasi atas pengabdian bapak /bapak ibu guru dalam merawat anak-anak kami. Kita berharap agar kelak anak-anak ini nantinya dapat mandiri,” katanya.
Alhudri menuturkan, mobil itu nantinya akan diperuntukkan untuk menjemput para siswa/siswi berkebutuhan khusus agar tidak ada lagi anak-anak berkebutuhan khusus di Abdya tidak sekolah.
“Tolong bantu anak kami agar anak-anak ini nantinya bisa sekolah dan bisa mandiri, untuk itu mereka harus kita jemput. Insya Allah kita upayakan, tapi saya tidak berjanji,” katanya.
Menurut Alhudri, walau memiliki mereka berkebutuhan khusus akan tetapi memiliki kelebihan yang telah ditakdirkan Allah, oleh karena itu mereka juga harus mendapat hak yang sama dengan anak – anak normal lainnya.
“Memang tidak mudah, tapi kami meminta agar minimal anak-anak kita di SLB dapat mandiri,” kata Alhudri.
Sementara itu, Kepala SLBN Murniati, S.Pd., mengatakan bahwa dirinya sangat terharu atas rencana pemberian mobil tersebut tersebut.
“Karena kami memang sangat membutuhkan mobil operasional untuk antar jemput para siswa di sekolah kami,” katanya.
Sebelumnya, Disdik Aceh juga mengadakan 4 mobil operasional untuk antar jemput siswa siswa SLB Singkil, SLB Aceh Tengah, SLB Aceh Timur, SLB Aceh Selatan dan SLB Bireuen. (ADV)