Jadi Pemateri Pada Penyuluhan KB dan Stunting, Ny. Roqich Hariadi Indria Astuti: Ini Tugas Kita Bersama - NOA.co.id
   

Home / News

Kamis, 11 Agustus 2022 - 11:53 WIB

Jadi Pemateri Pada Penyuluhan KB dan Stunting, Ny. Roqich Hariadi Indria Astuti: Ini Tugas Kita Bersama

REDAKSI

Ny. Roqich Hariadi Indria Astuti saat menyampaikan materinya

Ny. Roqich Hariadi Indria Astuti saat menyampaikan materinya

NOA l Abdya – Melalui Program TNI Manunggal Membangun Desa (TMMD) Ke 114 Kodim 0110 Aceh Barat Daya melaksanakan kegiatan penyuluhan Keluarga Berencana (KB) dan Stunting.

Pemateri dalam kegiatan yang mengandeng Dinas Kesehatan dan Dinas Pemberdayaan Masyarakat, Pengendalian Penduduk dan Pemberdayaan Perempuan (DPMP4) Kabupaten Abdya tersebut langsung diisi oleh Ny. Roqich Hariadi Indria Astuti, STT. M. Keb.

Selain Ketua Persit KCK Cabang XXXII Kodim 0110 Abdya, Ny. Indria Astuti pemateri juga diberikan oleh perwakilan Dinas Kesehatan dan DPMP4 Abdya.

Dandim 0110 Aceh Barat Daya, Letkol Inf Roqich Hariadi melalui Pasi Ter Kapten Inf Azwani mengatakan kegiatan ini merupakan rangkaian sasaran Non Fisik TMMD Reguler yang sedang berlangsung di Kecamatan Lembah Sabil.

Baca Juga :  Program Quick Wins Jumat Curhat, Kapolsek Susoh Lebih Akrab Dengan Warga

“TMMD ke 114 tahun 2022 melaksanakan kegiatan dengan dua sasaran, yaitu sasaran fisik berupa pembukaan dan pengerasan jalan di Desa Kayee Aceh, dan kegiatan non fisik berupa penyuluhan yang salah satunya adalah Penyuluhan KB Kesehatan dan Stunting,” kata Kapten Azwani.

Kapten Azwani juga mengucapkan terimakasih kepada panitia dan masyarakat yang sudah mendukung kegiatan tersebut. sehingga kegiatan dapat berjalan dengan baik.

“Harapan kita bersama penyuluhan ini dapat memberikan ilmu bagi para peserta, serta dapat diterapkan dalam kehidupan sehari-hari, sehingga dapat menurunkan angka stunting di lingkungan kita terutama di Desa Suka Damai,” kata Kapten Azwani.

Baca Juga :  Polisi Pidie Amankan 1 Pelaku Curanmor Bersama 5 Barang Bukti

Sementara itu, Ny. Indria Astuti menyebutkan, stunting adalah kekurangan gizi kronis pada bayi di 1000 hari pertama kehidupan yang berlangsung lama yamg menyebabkan terhambatnya perkembangan otak dan tumbuh kembang anak

“Seorang anak di anggap mengalami stunting jika tinggi badan mereka lebih pendek dari standar usianya,” jelas Ny. Indria.

Di indonesia, katanya, angka stunting mencapai 27,67 persen. “Ini tugas kita bersama untuk menurunkan angka stunting minimal hingga 20 persen dan maksimalnya sampai angka 0 persen,” sebut Ny. Indria.

Lebih serius, Ny. Roqich Hariadi ini menyebutkan, tujuan penyuluhan KB dan stunting itu untuk Kesehatan ibu dan anak sangat penting, karena anak yang lahir merupakan calon-calon penerus bangsa.

Baca Juga :  Tahun Anggaran Hampir Berakhir, Pemprov Aceh Belum Juga Laksanakan Revitalisasi Terminal Bus Di Pidie

“Terlebih kesehatan ibu yang sedang mengandung akan sangat mempengaruhi pertumbuhan si anak. Selain itu pengasuhan yang benar setelah anak lahir sampai dengan anak usia 2 tahun, akan sangat mempengaruhi pertumbuhan anak,” terang Ny. Indria

Nyonya Indria juga mengajak ibu hamil agar selalu rajin mengontrolkan kesehatan baik di puskesmas maupun pelayanan kesehatan lainnya. Selain itu ibu yang sedang mengandung harus selalu memperhatikan makanan yang dikonsumsi, harus sehat dan bergizi serta penambahan vitamin.

“Untuk tumbuh kembang anak saya berharap kepada semua orang tua untuk mengawasi dan mengendalikan aktifitas anak terhadap yang mempengaruhi pertumbuhan serta pola pikir anak nantinya.” imbuh Ny. Indria.

Share :

Baca Juga

News

9 Pengurus BPSK Kota Banda Aceh terima SK

News

Mahasiswa Demo DPRK Aceh Tenggara, Tolak Rekomendasi Tunggal Calon Pj Bupati

News

Jangan Sampai Terlewatkan, Ini Beragam Benefit yang Bisa Didapat Pengguna Baru Tokopedia

News

TP PKK Kabupaten Aceh Barat Gelar Lomba Daur Ulang Sampah

News

SPMA Gelar Aksi di Gedung DPRA

News

ASN Rumah Sakit Jiwa Aceh Donorkan 45 Kantong Darah

News

Visi dan Misi Lima Calon Bupati dan Wakil Bupati Simeulue

News

Berikut Jadwal Rangkaian Kegiatan Dalam Rangka HUT-Ke-20 Abdya