Home / Hukrim

Rabu, 3 Juli 2024 - 15:25 WIB

INAFIS Satreskrim Polres Aceh Timur Lakukan Olah TKP Temuan Mayat di Peureulak Timur

REDAKSI

INAFIS Satreskrim Polres Aceh Timur, saat melakukan olah TKP dan identifikasi atas temuan mayat laki laki pada sebuah warung di Gampong Babah Krueng, Kecamatan Peureulak Timur, Selasa (02/07/2024) (Foto: noa.co.id/Dedi)

INAFIS Satreskrim Polres Aceh Timur, saat melakukan olah TKP dan identifikasi atas temuan mayat laki laki pada sebuah warung di Gampong Babah Krueng, Kecamatan Peureulak Timur, Selasa (02/07/2024) (Foto: noa.co.id/Dedi)

Aceh Timur – Anggota Unit Indonesia Automatic Fingerprint Identification System (INAFIS) Satreskrim Polres Aceh Timur, Polda Aceh pada Selasa, (02/07/2024) petang melakukan olah TKP dan identifikasi atas temuan mayat laki laki pada sebuah warung di Gampong Babah Krueng, Kecamatan Peureulak Timur.

Mayat pertama kali diketahui oleh M. Thalib, 66 tahun warga Gampong Babah Krueng sekira pukul 17.00 WIB yang saat itu ia hendak memotong rumput di sekitar warung.

Baca Juga :  Aktivis HAM: Tak Sulit Bagi Polisi Ungkap Mafia Penyelundupan Pekerja Migran ke Malaysia  

“Biasanya warung tersebut buka, namun saat itu warung kondisi tertutup, kemudian saksi (M. Thalib) memberitahukan kepada tetangga seputar warung selanjutnya bersama sama membuka paksa pintu warung dan didapati pemilik warung diduga sudah meninggal dunia. Kemudian warga memberitahu Keuchik Gampong Babah Krueng dan menghubungi kami,” ujar Kapolsek Peureulak Timur Ipda Surya Wirawanto, Rabu, (03/07/2024).

Baca Juga :  Satreskrim Polres Pidie Serahkan Tersangka Pembunuhan dan BB ke Kacabjari Pidie di Kota Bakti 

Memperoleh informasi tersebut, Kapolsek Peureulak Timur berkoordinasi dengan Satreskrim Polres Aceh Timur.

Selanjutnya Satreskrim Polres Aceh Timur menerjunkan Unit INAFIS untuk melakukan identifikasi terhadap mayat tersebut dan teridentifikasi identitas mayat itu adalah M. Saleh, 60 tahun, warga Gampong Babah Kreung, Kecamatan Peureulak Timur.

Baca Juga :  Simpan Sabu di Sepatu, Dua Kurir Diamankan Petugas Bandara SIM Aceh Besar

“Hasil identifikasi tidak ada ditemukannya tanda tanda kekerasan pada tubuh M. Saleh. Selanjutnya jenazahnya diserahkan kepada keluarganya,” terang Surya.

Penulis: Dedi

Editor: Redaksi

Share :

Baca Juga

Aceh Timur

Antisipasi Peredaran narkoba 24 Warga Lapas Kelas IIB Idi Jalani Tes Urine

Hukrim

Polri Tangkap Pelaku Utama Kerusuhan di Yahukimo Papua

Hukrim

Warga Somasi Walikota Banda Aceh Terkait Gaji Tenaga Kebersihan

Hukrim

Polisi Tangkap Tiga Pengedar Ganja, Dua di Antaranya Suami Istri

Hukrim

Polisi Amankan Pasutri yang Tinggalkan Bayi di Garasi Rumah Warga

Hukrim

Kejagung Belum Terima Laporan Dugaan Penyelewengan Dana PON Aceh – Sumut 2024

Hukrim

Terlibat Tawuran, 4 Remaja Ditangkap Polisi di Langsa

Hukrim

Gakkum KLHK Tindak WNA Korea Selatan Pelaku Tambang Ilegal dalam kawasan Hutan Lindung