IHSG Sesi I Tahan Banting di Atas 7.000, Saham Teknologi Keok - NOA.co.id
   

Home / News

Selasa, 21 Juni 2022 - 12:42 WIB

IHSG Sesi I Tahan Banting di Atas 7.000, Saham Teknologi Keok

REDAKSI

JAKARTAIndeks Harga Saham Gabungan (IHSG) hari ini ditutup tumbuh 40,35 poin atau 0,58% di 7.016 pada perdagangan sesi pertama, Selasa (21/6/2022).

Sejak bel pembukaan, indeks mampu bergerak positif mempertahankan level psikologisnya di atas 7.000, meski sempat menyentuh area 6.967 beberapa menit. Sepanjang siang ini, terdapat 333 saham menguat, 190 saham melemah, dan 144 lainnya stagnan. Nilai transaksi perdagangan mencapai Rp7,90 triliun dari 16,62 miliar saham yang diperdagangkan.

Baca Juga: Kurang ‘Doping’, IHSG Hari Ini Diprediksi Loyo

Baca Juga :  Wall Street Dibuka Menguat Jelang Pengumuman The Fed

Indeks LQ45 tumbuh 0,64% ke 1.013,21, indeks JII menguat 1,39% ke 586,83, indeks IDX30 naik 0,58% ke 541,68, dan indeks MNC36 meningkat 0,80% ke 334,66.

Sebagian besar indeks sektoral mengalami kenaikan antara lain infrastruktur 0,97%, energi 1,58%, properti 0,10%, transportasi 1,50%, industri 0,86%, keuangan 0,57%, siklikal 0,47%, non-siklikal 1,20%, dan bahan baku 0,84%. Sedangkan yang melemah adalah teknologi 0,04%, dan kesehatan 0,04%

Investor asing melakukan net sell sebanyak Rp238,07 miliar di all-market. Pembelian asing di pasar reguler antara lain PT Bank Negara Indonesia Tbk (BBNI) Rp55,6 miliar, PT Unilever Indonesia Tbk (UNVR) Rp15,6 miliar, dan PT Vale Indonesia Tbk (INCO) Rp15,3 miliar.

Adapun penjualan asing di pasar reguler yakni PT Merdeka Copper Gold Tbk (MDKA) Rp115,2 miliar, PT Bumi Resources Tbk (BUMI) Rp27,4 miliar, dan PT Bank Rakyat Indonesia Tbk (BBRI) Rp19,9 miliar.

Baca Juga :  Pj Bupati Pidie Jaya Sampaikan Rancangan Qanun dan LKPJ Bupati Pidie Jaya 2023

Saham-saham yang masuk top gainers, yaitu PT Bank Oke Indonesia Tbk (DNAR) melejit 16,13% di Rp216, PT Matahari Putra Prima Tbk (MPPA) menguat 15,31% di Rp226, dan PT Golden Eagle Energy Tbk (SMMT) tumbuh 15,00% di Rp920.

Baca Juga :  Dirlantas Polda Aceh Cek Kendaraan PAM Tahun Baru 2022

Baca Juga: Waspada! Pergerakan IHSG Hari Ini Dibayangi Koreksi

Adapun saham-saham yang masuk top losers antara lain, saham PT Andalan Sakti Primaindo Tbk (ASPI) melemah 6,93% di Rp94, PT Sigma Energy Compressindo Tbk (SICO) merosot 6,70% di Rp167, dan PT Astrindo Nusantara Infrastruktur Tbk (BIPI) tertekan 6,38% di Rp132.

(nng)

Sumber Berita

Share :

Baca Juga

News

Sri Mulyani Sewot Lihat Belanja Pegawai di Daerah Naik Terus

News

Asisten Sekda Serahkan SK Plt Kadisbudpar dan Plt Kadisnak Aceh

News

Sambut Hari Besar Islam, Pemerintah Aceh Tambah Libur ASN Dua Hari Setelah Hari Raya Idul Adha

News

MotionBanking Berikan Tips Tetap Hemat di Tengah Kemudahan Era Digitalisasi

News

Sekda Aceh Instruksikan Pejabat Fungsional Tingkatkan Etos Kerja

News

Jaksa Limpahkan Kasus Korupsi Dana Desa Terutung Kute ke Pengadilan Tipikor

News

100.731 dari 132.087 KK di Pidie Penerima Bansos

News

Pendaftaran Dibuka, Begini Cara Daftar Kartu Prakerja Gelombang 33