Harapan Pj Gubernur Aceh untuk Masyarakat Aceh Perantauan - NOA.co.id
   

Home / Pemerintah

Kamis, 23 Mei 2024 - 11:37 WIB

Harapan Pj Gubernur Aceh untuk Masyarakat Aceh Perantauan

REDAKSI

Harapan Pj Gubernur Aceh untuk Masyarakat Aceh Perantauan. Foto: NOA.co.id

Harapan Pj Gubernur Aceh untuk Masyarakat Aceh Perantauan. Foto: NOA.co.id

Jakarta – Penjabat (Pj) Gubernur Aceh, Bustami Hamzah SE, M.Si, menghadiri acara Halal Bin Halal yang diselenggarakan oleh pengurus pusat Taman Iskandar Muda (TIM) Jakarta. Acara berlangsung di Bumi Perkemahan, Cibubur, Jakarta Timur, Rabu 23 Mei 2024.

Dalam acara yang dihadiri oleh 10.000 warga Aceh perantauan, Bustami Hamzah menyampaikan harapannya agar masyarakat Aceh yang berada di luar daerah dapat merasakan kedekatan dengan tanah kelahirannya melalui kegiatan tersebut.

Festival Kuah Beulangong yang menjadi bagian dari acara tersebut juga menjadi daya tarik utama, dengan menyajikan 30 kuali kuah beulangong dari berbagai cabang TIM di Jabodetabek.

Baca Juga :  Sekda Tinjau Pelaksanaan Donor Darah di RSUDZA

“Momen Halal Bin Halal ini adalah kesempatan bagi masyarakat Aceh perantauan untuk merasakan kembali kehangatan dan kebersamaan seperti di Aceh. Ini juga menjadi momen penting dalam membangun solidaritas dan kesatuan dalam memajukan Aceh,” ujar Bustami Hamzah.

Dalam sambutannya, Ketua TIM Ir. Muslim Armas juga menegaskan bahwa tujuan dari acara tersebut adalah untuk membangun Aceh yang lebih maju melalui kolaborasi dan kerjasama antara tokoh, penjabat, pengusaha, dan masyarakat Aceh di perantauan.

Baca Juga :  Ir. Jailani Lantik Bahron Bakti Sebagai Pejabat Sekretaris Daerah Pidie Jaya

Pj Gubernur Aceh, Bustami Hamzah, menyambut baik kegiatan ini dan menyatakan bahwa kehadiran seluruh pihak menunjukkan semangat dan harapan baru untuk masa depan Aceh.

“Ini adalah momen yang menunjukkan bahwa kita semua bersatu dalam visi dan misi untuk membangun Aceh yang lebih baik. Kebersamaan adalah kunci untuk menghadapi tantangan masa depan,” tambahnya.

Baca Juga :  PKK Aceh Serahkan Setengah Ton Beras Vitamin Untuk Pidie

Bustami Hamzah juga menekankan pentingnya kesatuan dan kebersamaan dalam membangun Aceh yang lebih baik. Ia mengajak seluruh masyarakat Aceh untuk berkontribusi dengan memberikan ide, masukan, dan dukungan untuk mewujudkan visi bersama membangun Aceh yang lebih baik di masa yang akan datang.

“Dengan kebersamaan dan kerjasama yang kokoh, kita akan mampu mengatasi setiap tantangan dan menggapai setiap harapan untuk Aceh yang lebih baik,” pungkas Bustami.

Penulis: Rio Syaharani
Editor  : Amiruddin MK

Share :

Baca Juga

Aceh Besar

Program 1 Jam Pungut Sampah, Pemkab Aceh Besar Sasar Waduk Keuliling 

Daerah

Rakornas Posyandu 2024, Istri Pj Gubernur Aceh Ikut Rapat Perdana di Banten 

Aceh Besar

DKA Aceh Besar Dukung Penuh Kongres Peradaban Aceh II di ISBI Aceh

Daerah

Pj Ketua Dekranasda Aceh Besar Dampingi Dekranasda Aceh Bina dan Nilai Sentra Kerajinan Rotan

Aceh Besar

Pj Bupati Aceh Besar Ikuti Zoom Meeting dengan Dirjen Otda

Aceh Besar

Wakili Pj Bupati, Sekda Aceh Besar Hadiri Rapat Evaluasi Penanganan Siaga Bencana

Aceh Besar

Pj Bupati Aceh Besar Hadiri Launching KBN Polresta Banda Aceh di Gampong Pasie Lubuk

Aceh Barat

Pj Bupati Aceh Barat Inspektur Upacara Hari Santti