Dua Atlit Taekwondo Simeulue Berhasil Raih Dua Mendali Perunggu di Ajang Popda Aceh Barat - NOA.co.id
   

Home / News

Selasa, 19 Juli 2022 - 23:00 WIB

Dua Atlit Taekwondo Simeulue Berhasil Raih Dua Mendali Perunggu di Ajang Popda Aceh Barat

REDAKSI

NOA I Simeulue – Dua Atlit Taekwondo kembali mengharumkan nama Kabupaten Simeulue dengan meraih Dua mendali Perunggu yang berlaga dalam Pekan Olahraga Daerah (Popda) yang diselenggarakan di Aceh Barat.

Atas pretasi yang diraihnya tersebut , salah satu Atlit Taekwondo dari Kabupaten Simeulue Fitra Azfazlis mendapat penghargaan dari Sang pelatih tepatnya di Dojang Mako Kodim 0115/ Simeulue, Selasa (19/07/2022).

Pelatih taekwondo Kabupaten Simeulue Dedi Anto mengatakan, dari Enam atlet yang dikirim mengikuti ajang Popda Aceh yang diselenggarakan di Aceh Barat pada bulan Juni lalu itu dua-duanya meraih medali Perunggu.

Baca Juga :  Sekda Lepas Keberangkatan Peserta PPRA Lemhanas

“Dua atlit yang berhasil Raih Perunggu tersebut antara lain Fitra Azfazlis dan Bagus,” kata Dedi.

Dedi Anto juga menjelaskan, salah satu Anak didik yang akrab disapa Fitra itu merupakan seorang siswa kelas III dari sekolah SMA N 1 Sinabang Kabupaten Simeulue Provinsi Aceh yang berhasil menorehkan prestasi di kejuaraan Taekwondo.

“Fitra yang lahir di Sinabang, 05 November 2005 merupakan anak Pertama dari tiga bersaudara pasangan Fazry dan Nursadah,” jelasnya.

Untuk diketahui, Fitra merupakan seorang atlet yang aktif di cabang olahraga Taekwondo Simeulue pada tahun 2019 silam.

Baca Juga :  Sekda Aceh Tinjau Pelaksanaan Donor Darah di Instalasi UTD RSUDZA

“Fitra lahir dari kalangan keluarga yang sederhana akan tetapi karena kegigihan dan ketekunannya, walaupun tidak mendapatkan Emas tetapi ia terus berusaha dan berhasil menjadi juara ke Dua taekwondo di tingkat POPDA Aceh dan sangat ingin tampil di tinggkat yang lebih tinggi,” imbuh Dedi.

Ia juga berpesan agar terus Giat berlatih dan jangan merasa puas dengan prestasi yang diraih, teruslah berlatih tanpa henti sampai memperoleh prestasi yang diinginkan, perjalanan masih panjang untuk mengejar prestasi.

Baca Juga :  Peringati Hari Bhakti Adhyaksa ke-62, Kejari Sabang Gelar Pelatihan Jurnalis Bersama PWI

“Kami selaku Pelatih akan terus melatih dan mendoakan agar tercapai cita-cita mu para atlitku,” pesan Sanim Dedi Anto.

Sementara itu, Fitra juga bangga bisa meraih perunggu dan sangat terharu, merasa senang sehingga sangat berterimakasih kepada Sang pelatih atas pemberian penghargaan hadiah berupa satu Dobok Taekwondo.

“Terima kasih Sanim Dedi Atas pemberian Penghargaan hadiah ini kepada saya, dengan pemberian ini saya janji akan lebih tekun, disiplin dan giat lagi berlatih, terimakasih Sanim,” ungkap Fitra.

Share :

Baca Juga

Internasional

UU India ‘Singkirkan’ Warga Muslim

News

Gandeng Dua Wartawan Nasional , BPPA Bekali Masyarakat Aceh Perantauan Dengan Ilmu Jurnalistik 

News

Sekda Membuka Kegiatan Manasik Haji 

News

Mulai Besok, Vaksinasi Massal Covid-19 Pemerintah Aceh Kembali Dilanjutkan

News

Korsel Berencana Relokasi Istana Kepresidenan ke Kompleks Kemhan

News

Bank Syariah Indonesia Gandeng Himpunan Alumni IPB Aceh Tumbuhkan Literasi Keuangan Syariah

News

Lebaran 2022, Kapal Ferry Siap Angkut Lonjakan Pemudik 3,2 Juta Orang

News

Panwaslih Aceh Selatan Gelar Diskusi Bersama Awak Media