Aceh Barat Daya – Penjabat (Pj) Aceh Barat Daya, Darmansah menghadiri langsung kegiatan pelantikan dan pengambilan sumpah jabatan Panitia Pemungutan Suara (PPS) yang dilaksanakan Komite Independen Pemilihan (KIP) setempat, Rabu (25/1/2023).
Dalam kegiatan di ruang rapat utama DPRK Abdya itu, Pj Bupati menyebutkan menjadi PPS itu adalah anugerah sekaligus juga amanat yang harus diemban sesuai dengan apa yang telah diikrarkan.
“Adanya anggapan rekrutmen PPS ini banyak setingan itu semua adalah menjadi cambuk semangat untuk bapak-ibu bekerja lebih baik, agar apa yang disangsikan orang itu tidak terbukti dengan bapak-ibu bisa bekerja sesuai dengan aturan dan berulang-undangan yang berlaku,” kata Pj Bupati.
Setelah dilantik, katanya, akan dipertanggungjawabkan kepada diri sendiri kepada bangsa dan negara ini dan juga kepada Tuhan Yang Maha Esa.
“Untuk itu bapak-ibu mulai hari ini adalah sebagai salah satu insan terpilih untuk melaksanakan pemilihan umum 2024 mulai hari ini sampai dengan terlaksananya pemilu dan berakhir tugas,” sebut Darmansah.
Lebih lanjut, Darmansah berpesan kepada PPS yang dilantik untuk bersikap independen dan tidak lagi memihak kepada siapapun dalam proses pelaksanaan pemilu.
“Jangan karena perbedaan keinginan memilih Bapak-ibu turut mempengaruhi orang lain, ini akan melanggar fakta integritas yang sudah diikrarkan, anggota PPS ini tidak boleh ikut kampanye,” tuntas Darmansah.
Hadir dalam pelantikan dan pengambilan sumpah PPS Kabupaten Abdya tersebut yakni, Ketua Komisi A DPRK Abdya, Sardiman, unsur Forkompinkab, Panwaslih serta undangan lainnya.