Home / Daerah / Tni-Polri

Selasa, 29 Oktober 2024 - 18:55 WIB

Danrem Lilawangsa, Pengamanan Pilkada Serentak Akan Libatkan Ribuan Babinsa TNI

REDAKSI

Danrem Lilawangsa, Pengamanan Pilkada Serentak Akan Libatkan Ribuan Babinsa TNI. Foto: Penrem 011/Lilawangsa

Danrem Lilawangsa, Pengamanan Pilkada Serentak Akan Libatkan Ribuan Babinsa TNI. Foto: Penrem 011/Lilawangsa

Lhokseumawe – Komandan Korem (Danrem) 011/Lilawangsa Kolonel Inf Ali Imran mengatakan, pelaksanaan Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) serentak kedepan, akan melibatkan ribuan personel TNI dalam pengaman.

Dalam kesiapannya, kata Danrem usai memimpin Briefing yang digelar di Gedung KNPI Korem 011/Lilawangsa Lhokseumawe, Selasa (29/10/24). Pihaknya akan melakukan latihan simulasi penanganan konflik sosial.

Danrem menguraikan, akan terjunkan ribuan personel TNI-Polri, yakni para Babinsa dan Bhabinkamtibmas serta melibatkan berbagai instansi dalam menghadapi pilkada serentak kedepan.

Baca Juga :  Bank Aceh Gelar Gathering Bersama Nasabah

“Hari ini kita melaksanakan briefing latihan, dan dalam waktu dekat ini akan digelar simulasi latihan lapangan skala besar dengan melibatkan personil TNI-Polri, Satpol PP,  serta unsur terkait dan instansi lainnya,” sebut Danrem.

“Dan tujuan latihan ini agar dipahami personil yang terlibat, untuk cepat tanggap sesuai prosedur, walaupun saat pelaksanaan mereka harus menghadapi berbagai ancaman dan tantangan berat yang mungkin terjadi,” pungkas Danrem.

Baca Juga :  Pemkab Aceh Barat Disarankan Bentuk Tim Investigasi Tenaga Kerja

Sementara itu, Kepala Bagian Latihan (Kabaklat) Rindam IM, Kolonel Inf Akmil Satria Martha Yudha mengatakan, dalam Briefing tersebut menjelaskan kepada prajurit Korem 011/LW tentang mekanisme latihan.

“Kegiatan ini bertujuan memastikan seluruh instruksi dan tujuan latihan dapat dipahami dalam skenario latihan, baik itu aturan keamanan, pembagian tugas,  diharapkan pelaku latihan lapangan mengerti dan latihan dapat berjalan optimal,” pungkasnya.

Baca Juga :  Kadiskopukmdag Aceh Besar: Awal Tahun 2025, Harga Bako di Pasar Tradisional Lambaro Masih Stabil

Selain diikuti sebanyak 275 prajurit TNI jajaran Korem 011/LW, pelaksanaan briefing latihan yang dipandu Tim Kabaklat Rindam IM dalam rangka latihan lapangan, turut dihadiri, antara lain, Kasrem 011/LW, para Kasi dan Pasi Korem 011/LW.

Editor: Amiruddin. MK

Share :

Baca Juga

Tni-Polri

Kapolda Aceh Sambut Kedatangan Habib Syech dan Ketum BPP Hipmi Dalam Rangka Kerjasama Vaksinasi Massal

Daerah

Panwaslih Aceh Singkil : KIP seharusnya wajib kordinasi kepada kami

Aceh Besar

Pj Bupati Aceh Besar Lepas Purna Tugas Camat Baitussalam

Daerah

Miliki Sabu, Seorang Pemuda Diamankan Polisi

Banda Aceh

Perumdam Tirta Daroy Buka Layanan Call Center melalui WhatsApp dan Media Sosial

Daerah

Gubernur Muzakir Manaf Resmi Lantik H. Sibral Malasyi dan Hasan Basri Sebagai Bupati dan Wakil Bupati Pidie Jaya 

Daerah

Kapolda Aceh Tinjau Pos Pelayanan Ops Lilin Seulawah-2024 di Pidie

Daerah

Forum Beutong Sepakat Dukung Upaya Baik Pj Bupati Dan Kapolres Nagan Raya