Dandim Pidie Minta Masyarakat Tidak Terpengaruh Berita Hoax Mengenai Vaksin - NOA.co.id
   

Home / Tni-Polri

Jumat, 8 Oktober 2021 - 14:41 WIB

Dandim Pidie Minta Masyarakat Tidak Terpengaruh Berita Hoax Mengenai Vaksin

REDAKSI

Dandim 0102/Pidie Letkol Arh Tengku Sony Sonatha,S.E.,M.I.P, saat meninjau pelaksanaan Vaksinasi Tamong Gampong di wilayah Kecamatan Kota Sigli, Pidie

Dandim 0102/Pidie Letkol Arh Tengku Sony Sonatha,S.E.,M.I.P, saat meninjau pelaksanaan Vaksinasi Tamong Gampong di wilayah Kecamatan Kota Sigli, Pidie

NOA | Sigli – Dandim 0102/Pidie Letkol Arh Tengku Sony Sonatha,S.E.,M.I.P, menghimbauan masyarakat Pidie agar tidak terpengaruh dengan berita Hoax tentang Vaksinasi Covid -19.

Hal ini disampaikan Dandim saat meninjau pelaksanaan Vaksinasi Tamong Gampong di wilayah Kecamatan Kota Sigli, Pidie, Provinsi Aceh, Kamis (07/10/2021).

Diterangkannya, bahwa Vaksinasi merupakan upaya yang dilakukan Pemerintah dalam mencegah penyebaran wabah Virus Covid -19, yang saat ini tengah menjadi Pandemi ditanah air.

Baca Juga :  Pangdam IM Pimpin Sertijab Danpomdam dan Kapaldam IM

Menurutnya, ditengah masa Pandemi Covid-19 yang tengah kita alami saat ini, Vaksinasi merupakan cara yang tepat untuk mencegah penyebaran wabah Virus tersebut.

Untuk itu Ia menghimbau masyarakat agar jangan takut di vaksin. Mengenai berita yang beredar agar disaring dengan baik karena penyebaran berita hoax mengenai Vaksinasi cukup tinggi, sehingga menyebabkan masyarakat terpengaruh dan enggan untuk di vaksin.

Baca Juga :  Proses Lelang Kegiatan APBK Pidie 2021 Tuntas

“Vaksin ini aman dan halal, sehingga masyarakat tidak perlu ragu. Sudah banyak masyarakat yang melaksanakan Vaksinasi, dan Alhamdulillah sampai saat ini tidak ada keluhan yang dialami,” ujarnya.

Baca Juga :  Wabup Pidie Ikuti Penyerahan Sertifikat Tanah Oleh Menteri ATR/BPN Secara Virtual

Mari kita bersama sukseskan Vaksinasi, agar terbentuk Herd Imunity bagi masyarakat, dengan harapan Virus Covid-19 dapat kita tekan penyebarannya sehingga Kita dapat terbebas dari wabah Pandemi Covid -19,” ajak Dandim diakhir penyampaiannya.(AA)

Share :

Baca Juga

Pangdam IM Pimpin Apel Gelar Pasukan Terkait Kesiapan Pam Pemilu 2024

Tni-Polri

Pangdam IM Pimpin Apel Gelar Pasukan Terkait Kesiapan Pam Pemilu 2024
Jumat Barokah di Masjid Islamic Center, Polres Lhokseumawe Bagikan 500 Nasi Kotak Kepada Masyarakat

News

Jumat Barokah di Masjid Islamic Center, Polres Lhokseumawe Bagikan 500 Nasi Kotak Kepada Masyarakat
Kapolri Kirim Surat ke KPK, Tugaskan Brigjen Endar Priantoro Jadi Direktur Penyelidikan

Nasional

Kapolri Kirim Surat ke KPK, Tugaskan Brigjen Endar Priantoro Jadi Direktur Penyelidikan
Kodam IM Gelar Bhakti Kesehatan dan olahraga bersama di seluruh wilayah Aceh dalam rangka HUT Ke 78 TNI tahun 2023

Tni-Polri

Kodam IM Gelar Bhakti Kesehatan dan olahraga bersama di seluruh wilayah Aceh dalam rangka HUT Ke 78 TNI tahun 2023
Zikir, Tausyiah dan Do’a bersama dalam rangka Semarak Kemerdekaan RI ke 78 wilayah Kodam Iskandar Muda tahun 2023

Tni-Polri

Zikir, Tausyiah dan Do’a bersama dalam rangka Semarak Kemerdekaan RI ke 78 wilayah Kodam Iskandar Muda tahun 2023
Vaksinasi Harian Polda Aceh dan Jajaran Capai 299 Orang

Tni-Polri

Vaksinasi Harian Polda Aceh dan Jajaran Capai 299 Orang
Peduli Korban Kebakaran, Polres Aceh Singkil Salurkan Bantuan

Tni-Polri

Peduli Korban Kebakaran, Polres Aceh Singkil Salurkan Bantuan
Rescue Pemadam Evakuasi Jenazah Warga Aceh Besar, Kapolsek : Keluarga Menolak Untuk di Visum

Peristiwa

Rescue Pemadam Evakuasi Jenazah Warga Aceh Besar, Kapolsek : Keluarga Menolak Untuk di Visum