Home / Aceh Besar / Pemerintah

Kamis, 24 April 2025 - 15:58 WIB

Bupati Syech Muharram Tegaskan RPJM Sesuai dengan Visi-Misi Aceh Besar

REDAKSI | NOA.co.id

Bupati Aceh Besar H Muharram Idris (Syech Muharram), saat memimpin rapat penyesuaian visi dan misi ke dalam RPJM Kabupaten Aceh Besar di Gedung Dekranasda Aceh Besar, Gani, Kecamatan Ingin Jaya, Kabupaten Aceh Besar, Rabu (23/4/2025) malam. Foto: Dok. MC Aceh Besar

Bupati Aceh Besar H Muharram Idris (Syech Muharram), saat memimpin rapat penyesuaian visi dan misi ke dalam RPJM Kabupaten Aceh Besar di Gedung Dekranasda Aceh Besar, Gani, Kecamatan Ingin Jaya, Kabupaten Aceh Besar, Rabu (23/4/2025) malam. Foto: Dok. MC Aceh Besar

Kota Jantho – Bupati Aceh Besar, H Muharram Idris atau yang akrab disapa Syech Muharram, menegaskan komitmennya untuk mengembalikan marwah Aceh Besar sebagai daerah yang bermartabat, adil, makmur, sejahtera, dan bersyariah. Hal itu disampaikannya saat memimpin Rapat Penyesuaian Visi dan Misi ke dalam Rencana Pembangunan Jangka Menengah (RPJM) Kabupaten Aceh Besar 2025-2029, di Gedung Dekranasda Aceh Besar, Gani, Kecamatan Ingin Jaya, Kabupaten Aceh Besar, Rabu (23/4/2025) malam.

Baca Juga :  Jaksa Agung Lantik Dua Penjabat Eselon I

Dalam rapat yang turut dihadiri Kepala Bappeda Aceh Besar Rahmawati, SPd, MSi, tim tenaga ahli, dan tim asistensi RPJM tersebut, Syech Muharram menekankan bahwa penyesuaian visi-misi dilakukan agar tetap sejalan dengan regulasi, khususnya Permendagri, namun tidak menghilangkan semangat perjuangan yang ia bawa sejak awal pencalonannya.

“Visi dan misi yang saya bawa ini lahir dari hati, dari kejiwaan saya. Ini bukan hanya janji kampanye, tapi tekad untuk mengembalikan marwah Aceh Besar,” tegasnya.

Baca Juga :  892 Peserta CPNS Kemenkumham Aceh Ikuti SKB

Ia menjelaskan bahwa dari sepuluh misi utama yang dahulu diusung, kini telah diselaraskan menjadi lima misi inti yang lebih terfokus, tanpa mengurangi esensi dari perjuangan awalnya. Salah satu misi strategis yang menjadi sorotan adalah penguatan tradisi pengajian dan pendidikan Islam berbasis Ahlussunnah wal Jama’ah.

Baca Juga :  Pengolahan Limbah Medis RSUD-YA Sesuai Aturan, Ini Kata Ketua Pansus

“Kita harus kembalikan kekayaan khasanah keilmuan dan pengajian di Aceh Besar. Perkembangan zaman jangan sampai membuat anak-anak kita kehilangan pendidikan yang berakar dari nilai-nilai keislaman,” ujar Syech Muharram.

Ia juga menegaskan bahwa seluruh program yang dijalankan merupakan bentuk tanggung jawab atas amanah rakyat dan tidak bertentangan dengan semangat konstitusi.

“Visi misi ini sesuai dengan RPJM nasional dan astacita Presiden Prabowo,” tandasnya.

Editor: Redaksi

Share :

Baca Juga

Aceh Besar

Bupati Mawardi Ali Buka Musrenbang RKPK Aceh Besar Tahun 2023

Aceh Besar

Ciptakan Suasana Nyaman, Satpol PP dan WH Aceh Besar Awasi Pedagang Takjil di Lambaro

Daerah

Pj Gubernur Safrizal Kukuhkan Majelis Akreditasi Dayah Aceh

Pemerintah

Ustadz Masrul Aidi Pimpin Halaqah Pengajian Rutin TP PKK Aceh Besar ke 38

Pemerintah

Launching Klinik Pratama Universitas Muhammadiyah Aceh, Ini Harapan Bakri Siddiq

Aceh Barat

Pj Bupati Mahdi Pimpin Apel Satlinmas Pemilu

Pemerintah

Tekan Inflasi, Pemkab dan Kejari Pidie Jaya Gelar Pasar Murah Jelang Idul Fitri

Nasional

Kolaborasi KPK, Kemendagri, BPKP Awasi Penyelenggaraan Pemerintahan Daerah