Meulaboh – Bupati Aceh Barat, Tarmizi, meninjau langsung kesiapan Mall Pelayanan Publik (MPP) yang akan segera diluncurkan, Jumat (21/3/2025).
Tarmizi menyebutkan bahwa kehadiran MPP bertujuan untuk memberikan pelayanan yang lebih cepat, mudah, dan efisien bagi masyarakat Aceh Barat.
“Dengan adanya MPP, semua urusan administrasi bisa diselesaikan di satu tempat tanpa harus berpindah-pindah ke berbagai kantor,” ujar Tarmizi.
MPP Aceh Barat dirancang sebagai pusat layanan yang mencakup berbagai kebutuhan administratif warga, seperti layanan administrasi kependudukan, perizinan usaha, layanan pertanahan, layanan perpajakan, dan berbagai layanan publik lainnya.
Dengan konsep pelayanan terpadu ini, diharapkan masyarakat dapat lebih mudah mengurus dokumen serta keperluan administratif lainnya.
Bupati Tarmizi menjelaskan bahwa kunjungan tersebut bertujuan untuk memastikan semua sarana dan prasarana sudah siap sebelum acara peluncuran resmi yang akan dilaksanakan dalam waktu dekat.
“Kami berharap dengan hadirnya MPP ini, kualitas pelayanan publik di Aceh Barat semakin meningkat dan memberikan manfaat maksimal bagi masyarakat,” terang Tarmizi.
Editor: Redaksi