Beredar Video Tentara Ukraina Diduga Bunuh Serdadu Rusia - NOA.co.id
https://pagead2.googlesyndication.com/pagead/js/adsbygoogle.js?client=ca-pub-3737086233511293
   

Home / News

Jumat, 8 April 2022 - 09:47 WIB

Beredar Video Tentara Ukraina Diduga Bunuh Serdadu Rusia

REDAKSI

DUNIA, NOA

Sebuah video beredar di media sosial menunjukkan pasukan dengan seragam militer Ukraina di barat Kyiv, menembak dan membunuh satu tentara Rusia yang tertangkap.

Video itu telah diverifikasi dan digeolokasi oleh Reuters. Dari kegiatan itu, diketahui penembakan terjadi di Desa Dmytrivka, tak jauh dari Kota Bucha.

Dalam video itu, terlihat tiga peluru ditembakkan kepada seorang tentara yang mengenakan salah satu gelang lengan putih. Gelang tersebut digunakan oleh pasukan Rusia.

Tentara itu terlihat mengalami pendarahan, tergeletak di jalan dekat mayat tentara lain, dan kesulitan bernapas.

Baca Juga :  Ruas 1 dan 2 Selesai Dibuka, Satgas TMMD Kodim Abdya Mulai Lakukan Pengeras Jalan

“Lihat dia masih hidup, dia sesak napas. Tapi sudah selesai,” kalimat ini terdengar sebelum dua tembakan diluncurkan.

Sementara itu, tembakan ketiga terjadi saat tentara bergelang putih bergerak.

Video ini beralih menunjukkan dua mayat tentara yang juga mengenakan gelang tangan putih. Salah satu dari mereka tangannya terikat di punggung dan ditembak di kepala.

Sementara itu, tampak kendaraan militer Rusia terparkir di dekat mereka.

Namun, pasukan Ukraina yang terlihat di video itu menggunakan bahasa Rusia. Salah satu dari mereka memiliki aksen Kaukasia dan lainnya memiliki aksen yang mirip dengan wilayah selatan Rusia dan timur Ukraina.

Baca Juga :  Ukraina Tuduh Pasukan Rusia Culik Tentara Penjaga Reaktor Chernobyl

Beberapa dari mereka meneriakkan, “Kemuliaan bagi Ukraina!”.

Salah satu tentara terlihat mengenakan gelang lengan biru yang menandai kubu Ukraina. Namun, terlihat tentara lain memasang tempelan bendera Ukraina di lengannya, tetapi terbalik.

Sampai saat ini, masih belum diketahui pasti afiliasi tentara tersebut.

Reuters belum dapat memverifikasi kapan video ini terekam. Namun, media Ukraina, UNIAN, mempublikasikan cuplikan setelah penembakan pada 30 Maret.

Kala diminta keterangan, Menteri Luar Negeri Ukraina, Dmytro Kuleba, mengaku belum melihat video tersebut, tetapi telah mendengar kabarnya.

Baca Juga :  Pejabat Uni Eropa Jadi Target 'Software' Mata-Mata Israel

“Saya ingin meyakinkan Anda pasukan Ukraina mematuhi aturan perang. Mungkin akan ada insiden terisolasi atas pelanggaran aturan ini, dan mereka tentu saja akan diselidiki,” ujarnya.

Kabar ini muncul setelah pihak berwenang Ukraina menemukan puluhan mayat tergeletak di jalan Kota Bucha. Temuan ini membuat Ukraina menuduh Rusia melakukan kejahatan perang.

Namun, Kremlin membantah tudingan ini. Mereka menilai video yang menunjukkan para mayat itu ‘direncanakan.’

[Gambas:Video CNN]

(pwn/bac)

[Gambas:Video CNN]

Sumber Berita

Share :

Baca Juga

News

Direksi dan Komisaris Tanggung Jawab Saat BUMN Rugi, Wamen Singgung Kinerja dan Keuangan

Nasional

Jaksa BerAKHLAK Menuju Indonesia Emas

News

Ketua DPD RI Sampaikan Alasan Indonesia Butuh Pengusaha Baru

News

253 Hari Pelaksanaan, Sebanyak 101.467 Orang Divaksin Covid-19

News

Operasi Zebra Seulawah, Lantas Polres Aceh Singkil Himbau Masyarakat Ikut Vaksinasi

News

Dekranasda Aceh Lakukan Pembinaan Gampong Kerajinan Di Bener Meriah dan Aceh Tengah

News

Serap Aspirasi Masyarakat, Anggota DPRK Simeulue Andi Milian Darmili Gelar Reses Tahap Satu

News

Semarakkan Ramadhan, Pikabas Gelar Aksi Sosial

You cannot copy content of this page

error: Content is protected !!